aguspurnomosite.blogspot.com

aguspurnomosite.blogspot.com
Berpikir Luas Membuka Cakrawala Kehidupan! Berusaha Memberikan Yang Terbaik Untuk Masa Depan! Katakan "Go Go Go SEMANGAT" !!!

Senin, 01 Oktober 2012

Keajaiban yang Terdapat Dalam Tubuh Manusia

Mungkin Anda belum menyadari, ada banyak keajaiaban di dalam tubuh kita. Berikut ini keajaiban-keajaiban yang ada di dalam tubuh kita :

1. Manusia kehilangan 45-60 helai rambut setiap harinya , tetapi karena manusia memiliki 125.000 helai rambut baru setiap harinya kita sebagai manusia tidak menyadari hal tersebut.

2. Otak manusia memiliki 10 milyar sel saraf,yang memiliki kemampuan merekam lebih dari 86 juta bit informasi (kurang lebih 11juta huruf)/perhari atau jika dikalkulasikan memori manusia selama hidupnya mencapai 100 trilyun bit informasi(sekitar 12,5 trilyun huruf) Amazing ! .



3. Sel darah merah di dalam manusia yg memiliki masa hidup sekitar 4 bulan menempuh perjalanan sekitar 1.600 km di dalam tubuh kita selama masa hidupnya . 




4. Rangkaian saraf otak manusia yang kini baru SEBAGIAN dipetakan oleh ahli saraf , mempunyai daya kompleks 1400 kali lebih kompleks jika dibandingkan dengan jaringan telepon saat ini .



5. Setiap inci persegi tubuh manusia dihuni rata-rata 32 juta bakteri sehingga bakteri yang ada di seluruh tubuh manusia mencapai 100 milyar bakteri atau 20 kali lipat dibandingkan dengan jumlah populasi manusia saat ini.



6. Jantung setiap harinya menghabiskan energi yang besarnya cukup untuk mengangkat beban seberat hampir 1 ton ke ketinggian 13 meter. Maka sebagai contoh , jantung manusia yang telah berumur 50 tahun telah melakukan kerja yang setara dengan mengangkat beban 18.000 ton ke ketinggian 230 km atau bisa dikatakan berat itu sendiri beberapa kali lebih berat dibandingkan muatan terberat yang pernah ditempatkan di orbit bumi, Subhanallah .



7. Pada saat anda berbaring tubuh anda menuntut agar anda menghirup udara sekitar 8 quart (1 quart = 0,9463 Liter) tiap menitnya . Jika anda bangun dari tidur (sit-up) = 16 quart , berjalan 24 quart , berlari 50 quart . Bayangkan berapa liter banyaknya oksigen yang telah kita hirup setiap harinya , bagaimana jika seluruh penduduk dunia ? Bagaimana jika dijual ? Subhanallah .


8. Pada saat ini juga di otak anda setiap detiknya berlangsung sekitar 100.000 reaksi kimia yang berlainan.


9. Impuls saraf dari saraf ke saraf di otak berkecepatan sampai 400km/jam !

-

10. Jika manusia melakukan aktifitas hubungan badan, setiap pasangan jika dikonversikan ke dalam energi listrik dapat membangkitkan energi tidak kurang dari 3.000 watt yang cukup untuk menyalakan televisi , kulkas , AC dan elektronik yang lainnya.


11. Kuku manusia membutuhkan waktu sekitar 6 bulan untuk tumbuh dari dasar ke ujung.

12. Seseorang akan lebih cepat mati total karena kurang tidur dari pada kelaparan. Kematian akan terjadi sekitar 10 hari, tanpa tidur, sementara kelaparan mengambil beberapa minggu.

13. ketika bersin kecepatan udara dari mulut/hidung dapat melampaui kecepatan 100 mil/jam

14. Jika dikeluarkan dari tubuh, usus kecil akan membentang dengan panjang 22 meter.



15. Pada akhir abad 19, jutaan manusia mumi digunakan sebagai bahan bakar untuk lokomotif di Mesir di mana kayu dan batubara langka, tapi mumi yang banyak.



16. Butuh 1.200.000 nyamuk, untuk mengisap dan benar-benar mengeringkan darah manusia.

17. Manusia rata-rata menghasilkan 25.000 liter air liur dalam seumur hidup, cukup untuk mengisi dua kolam renang.


18. Tubuh setiap manusia memiliki cukup lemak untuk memproduksi 7 batang sabun.


19. Suara mendengkur hingga 69 desibel dapat hampir sama keras seperti suara bor pneumatik.
kucing, sedang tidur, kartun, garis-garis, mendengkur
 

20. Terdapat 60.000 mil pembuluh darah dalam tubuh manusia.


21. Tiga-ratus-juta sel mati dalam tubuh manusia setiap menit. Ini juga adalah fakta unik.

  

Source: Buku Pintar karangan H.M. Iwan Gayo

5 Fakta Unik Dari Otak Kita

Otak adalah titik penting dari semua mahluk, pusat pengelolaan informasi, penghubung dan pemikiran, emosi, juga aksi. Selain bagian paling utama dan penting dalam tubuh kita, otak ternyata masih paling sedikit dimengerti daripada bagian tubuh lainnya.
Otak manusia masih menyimpan berbagai misteri yang ada dan masih tetap tidak terpecahkan sampai saat ini, misalnya mengenai ingatan, mengapa kita butuh tidur dan harus mimpi? Apa itu kesadaran, semua jawaban atas pertanyaan ini belum ada jawaban tetap dan pasti. Tapi ada berbagai fakta soal otak yang sudah tersingkap, tapi tidak banyak dikenal. Misalnya:

Fakta1:

Otak mengkonsumsi sebagaian besar energi tubuh Anda
Walaupun hanya memiliki berat sebesar 2% dari semua berat badan anda, otak membutuhkan 15% dari keluaran jantung dan 20% dari total asupan oksigen ke dalam tubuh. Lebih menarik lagi, sejumlah besar oksigen ini masih dibutuhkan ketika otak berisitirahat, dan masih belum diketahui juga jawaban atas pertanyaan, mengapa kebutuhan ini tetap ada. Untuk mensuplai kebutuhan ini, dibutuhkan 3 arteri utama, dan jika salah satu dari arteri ini macet, stroke adalah jawaban pasti! Selain energi, otak kita juga butuh tengkorak yang besar dan mewah jika dibandingkan dengan anggota badan lain.

Fakta 2:

Otak anda sudah tumbuh sempurna di usia 7 tahun
Perkembangan rumit dan sulit sudah tidak diragukan lagi. Otak kita sudah 95% dari ukuran penuhnya pada usia 7 tahun. Perkembangan ini mungkin menjawab pertanyaan mengapa energi yang masuk ke otak pada saat usia 2 tahun sudah membutuhkan energi sebesar otak orang dewasa. Otak pria lebih besar daripada otak wanita. Tapi, bukan berarti bahwa ada keuntungan tertentu bagi mereka yang punya otak lebih besar. Perbedaan ini muncul malah karena perkembangan tertentu di daerah tertentu. Misalnya wanita punya hippocampus yang lebih besar, yang ada kaitannya dengan bau dan ingatan, sementara pria, cenderung punya amygdala dan hypothalamus yang lebih besar.

Fakta 3:

Otak tidak merasa sakit
Mengapa orang bisa operasi otak tanpa dibius? Jelas banget! Otak nggak punya reseptor sakit, dan, akibatnya, nggak bisa ngerasa sakit sama sekali! Sakit kepala bukan karena adanya rangsangan terhadap reseptor sakit di otak, tapi di selaput otak, yang disebut durameter, yang dipenuhi dengan reseptor rasa sakit, dan durameter inilah yang merasakan sakit pada saat kita pusing. Oleh karena itu ada banyak banget macam sakit kepala, dan penyebabnya juga masih tidak jelas, jadi kalo kita ngomong penyebab utama sakit kepala, ya nggak jelas!

Fakta 4:

Anda menggunakan lebih dari 10% otak Anda
Omongan kita hanya menggunakan 10% otak anda, sama sekali nggak benar! Berbagai teknik penjejakan otak menunjukkan bahwa sebagian besar tadi nggak terus diam saja. Berbagai aktifitas rumit yang ada akan menggunakan sebagain besar otak ini. Dengan mengamati efek trauma kepala, diperlihatkan juga bahwa tidak ada area dalam otak yang dapat menderita kerusakan tanpa adanya efek. Kerusakan sekecil apapun, efeknya akan besar, jadi dengan kata lain, sebenarnya kita menggunakan sebagian besar otak kita, dan mungkin, semuanya!

Fakta 5:

Sel otak beregenerasi
Misteri, tentunya berasal dari berbagai mitos. Hal lain yang mungkin anda tahu soal otak, dan selama seabad ini berkembang, mengatakan bahwa sel otak tidak beregenerasi. Tapi, selama satu dekade belakangan, diketahui bahwa sel otak dapat memperbaiki diri.


Sumber : anomali-dunia.blogspot.com

Fakta Unik dan Menarik Tentang Nyamuk


Apa yang umumnya mengganggu kamu sewaktu tidur? Yang suaranya berdengung di telinga kamu? Hewan kecil yang lincah dan pandai mengelak? Pandai mencari sasaran biarpun di dalam gelap. Dan kenapa kamu selalu gatal dibuatnya?

Nyamuk, demikian serangga yang mengganggu kita karena menghisap darah dan juga menyebarkan penyakit. Tapi mari kita cermati tentang nyamuk ini:

Sesungguhnya Allah tiada segan membuat perumpamaan berupa nyamuk atau yang lebih rendah dari itu. Adapun orang-orang yang beriman, Maka mereka yakin bahwa perumpamaan itu benar dari Tuhan mereka, tetapi mereka yang kafir mengatakan: "Apakah maksud Allah menjadikan ini untuk perumpamaan? ." dengan perumpamaan itu banyak orang yang disesatkan Allah, dan dengan perumpamaan itu (pula) banyak orang yang diberi-Nya petunjuk. dan tidak ada yang disesatkan Allah kecuali orang-orang yang fasik, (Al Baqoroh:26)

Nyamuk, seekor makhluk yang lemah tapi menakjubkan. Ketika membuat perumpamaan seekor nyamuk, Alloh SWT hendak menjelaskan kepada manusia bahwa makhluk yang kecil ukurannya ini, agung dalam penciptaannya yang mengagungkan penciptanya.
Berikut ini adalah sebagian fakta tentang nyamuk :
  1. Dia adalah seekor betina.
  2. Memiliki seratus mata di kepalanya.
  3. Memiliki 48 gigi di mulutnya.
  4. Mempunyai 3 jantung diperutnya lengkap dengan bagian-bagiannya.
  5. Memiliki 6 pisau di belalainya dan masing-masing mempunyai fungsi yang berbeda.
  6. Memiliki 3 sayap pada setiap sisinya.
  7. Dia dilengkapi dengan alat pendeteksi panas yang bekerja seperti infra merah yang berfungsi memantulkan warna kulit manusia pada kegelapan menjadi warna ungu hingga terlihat olehnya.
  8. Dilengkapi dengan alat pembius yang membantu dari bahaya jarumnya, agar manusia tidak merasakannya. Adapun yang kita rasa seperti gigitan adalah hasil dari hisapan darah kita.
  9. Dilengkapi dengan alat penyeleksi darah, hingga dia tidak menyedot sembarang darah.
  10. Dilengkapi alat untuk mengalirkan darah hingga darah bisa mengalir lewat belalainya yang sangat lembut dan kecil.
  11. Dan yang lebih mengherankan lagi dari semua ini adalah bahwa ilmu pengetahuan modern telah mengungkap fakta bahwa di atas punggung nyamuk hidup serangga yang sangat kecil, yang tidak nampak kecuali dengan alat pembesar (mikroskop). Ini adalah salah satu bukti kebenaran dari firman Alloh SWT, “Sesungguhnya Allah tiada segan membuat perumpamaan berupa nyamuk atau yang lebih rendah dari itu…”

Sebenarnya nyamuk menghisap darah bukan untuk memuaskan nafsu makanannya, mereka lebih selera menghisap madu, nektar dari bunga-bunga, dan juice. Hanya nyamuk betina saja yang menghisap darah, itupun diperlukan karena untuk bertelur mereka membutuhkan banyak protein amino yang terdapat dalam darah.

Darah manusia mengandung sedikit asam amino, nyamuk lebih menyukai darah kerbau atau tikus, tapi kalau ada manusia yang jumlahnya lebih banyak, dan lebih mudah di "gigit", ya kenapa enggak?
Nyamuk selalu dapat menemukan sasarannya dengan tepat karena mereka "melihat" dengan gerakan, panas tubuh, dan bau tubuh kita. Jadi di kegelapan kamar kamu, walau kamu menutup selimut seluruh tubuh kamu, ujung kaki kamu yang tersembul, atau dengus nafas kamu yang hangat, dapat memberi "tanda" bagi nyamuk tersebut bagwa disana ada sasaran yang siap diserang

Kamu tentu pernah melihat di film-film perang bagaimana seorang tentara mengintai musuhnya dengan "kacamata malam" yang menggunakan "panas" untuk melihat.Sewaktu nyamuk hinggap di tubuh kamu, dia menempelkan mulutnya yang mirip sedotan (disebut juga PROBOSIS, ingat ini hanya ada di nyamuk betina ya), lalu terdapat "pisau" yang merobek kulit kamu maju mundur, hingga menemukan urat darah, setelah itu baru darah yang ada di hisap.

Oh ya dalam prosesnya, nyamuk juga mengeluarkan air liur yang dapat mencegah darah yang dia hisap membeku (karena kita tahu darah kita akan segera membeku jika terkena udara khan?)
Proses ini berlangsung cepat dan seolah-olah proses yang terjadi adalah nyamuk "menusuk" tubuh kita seperti halnya seorang dokter mnyuntikkan jarum suntik, padahal tidak begitu, nyamuk "membedah" kita seperti layaknya dokter bedah yang cepat dan akurat.

Proses penggigitan belum selesai. Setalah nyamuk "kenyang" dia akan mencabut "sedotannya" dan terbang. Air liur yang tertinggal di kulit kita akan merangsang tubuh layaknya ada benda asing yang mengganggu, terjadilah proses yang dikenal dengan ALERGI, dan yang terjadi adalah bentol-bentol dan gatal.

Nah kamu sudah tau khan proses panjang dari seekor nyamuk yang kebetulan beruntung menggigit kamu? Walaupun nyamuk itu "hanya" membutuhkan darah kamu untuk telur-telurnya, tapi hati-hati, nyamuk itu juga membawa ratusan virus dan parasit dalam tubuhnya dan moncongnya, yang akan masuk dalam tubuh kamu sewaktu dia menghisap darah kamu. Banyak penyakit yang ditularkan oleh nyamuk, yang tekenal antara lain MALARIA, DEMAM BERDARAH.

Jingga


Novel "Jingga" berformat pdf, berukuran kecil dan mudah dibaca dengan Laptop, Tablet maupun Smartphone.
Penulis : Alanda Kariza
Download

Kisah Dua Kamar


Novel berformat pdf sehingga mudah untuk dibaca dengan perangkat pembaca pada Laptop atau Tablet maupun Smartphone.
Penulis : Bukan Pujangga
Download

Quantum Sufisme


Dimensi Quantum adalah dimensi yang berisi bahan baku dari Alam Semesta, di sini tersedia Lautan Kemungkinan dari penciptaan, dan Diperlukan suatu mahluk yang memiliki kesadaran (consciousness) untuk menjadikan sesuatu benda menjadi "Real". Tanpa pengamat, maka semesta ini tidak akan ada.

Fisika Modern Bersua Sufisme
Judul ini bisa langsung digugat : apa mungkin mengkaitkan Sufisme dan Fisika Modern? Sufisme atau tasawuf biasanya dikaitkan dengan tazkiyat al nafs (mensucikan diri), ishlah al qalb (pembersihkan hati) dari akhlak-akhlak tercela, pendekatan diri kepada Tuhan serta kehidupan spiritual lainnya. Sementara Fisika merupakan ilmu modern untuk menerangkan interaksi antara energi dan materi mulai dari partikel-partikel elementer seperti quark, elektron, dan proton sampai benda-benda makroskopis seperti bintang dan galaksi. Fisika berkaitan dengan materi yang tangible (dapat dipegang) atau hal-hal yang dapat diterangkan secara rasional.

Titik kontras yang lain adalah pandangan awam bahwa belajar tasawuf atau menjadi sufi sering disalahartikan sebagai suatu bentuk kehidupan yang egoistik. Untuk mencapai tujuan, seorang sufi dipersepsikan musti meninggalkan kehidupan material keduniaan, meninggalkan keramaian, mengasingkan diri dari pergaulan manusia, bahkan sampai ekstrimnya berhubungan dengan manusia hanya akan menganggu dirinya untuk bercengkerama dengan Tuhan. Sementara untuk belajar Fisika, yang pertama kali dihadapi adalah benda yang ditemui sehari-hari, dan kemudian dilihat sifat dan perilaku material, serta kemudian dilakukan percobaan atau pengamatan di laboratorium atau di lapangan sehingga ditemukan hukum-hukum Fisika yang obyektif, dapat diulang dan konsisten. Hal-hal yang bersifat spiritual atau yang tidak rasional harus ditinggalkan di Fisika. Belajar Fisika dapat dilakukan oleh semua orang pada semua jenjang, namun untuk belajar menjadi sufi seseorang harus melewati suatu maqam-maqam tertentu yang tidak mudah.

Sekilas tampak sekali susah mencari titik temu antara keduanya, perbedaan-perbedaan tersebut terjadi makin jelas antara Fisika klasik (Newtonian) dengan praktek-praktek yang tampak dari luar dari Sufisme. Namun dalam tatanan Fisika modern dan filosofi Sufisme ternyata terjadi banyak kemiripan. Sebagai contoh: bahasa yang digunakan Fisika modern dan Sufisme merupakan bahasa metafora. Hal ini merujuk kepada suatu realitas yang lebih dalam, pada hal-hal yang tidak dapat diterangkan, paradoks dan yang tidak masuk akal. Penjelasan metafora untuk menyatakan misteri yang tersembunyi dari realitas metafisik dan energi-energi di luar pemahaman manusia.

Sebelum masuk lebih jauh pada kaitan sufisme dan Fisika modern, ada baiknya gambaran tentang Fisika klasik kita lihat kembali. Konsep filosofis Fisika klasik adalah analitik, mekanistik dan deterministik. Bahkan cenderung reduksionis untuk mengambarkan alam semesta mengikuti filosofi Descartes dan Bacon. Dalam Fisika Newtonian ini semua fenomena yang ada di semesta dapat diurai secara analitik berdasarkan hukum-hukum Fisika yang pasti. Pada dasarnya apabila kondisi awal suatu keadaan diketahui dan semua medan gaya yang berpengaruh diperhitungankan maka perilaku suatu benda (posisi dan momentum) untuk waktu berikutnya dapat ditentukan. Hukum Fisika ini dapat diterapkan mulai dari hal sederhana seperti benda jatuh bebas sampai perhitungan posisi planet-planet dalam tatasurya. Salah satu contoh yang menakjubkan dari hasil perhitungan Fisika Newtonian ini adalah ramalan tentang waktu gerhana bulan atau matahari sampai dalam orde detik dan ternyata cocok dengan hasil pengamatan.

Tidak dapat disangkal bahwa cara berpikir Fisika klasik ini telah memicu kemajuan teknologi yang dimulai dengan revolusi industri di Eropa. Mesin-mesin dirancang dengan disain yang berdasarkan perhitungan analitik-mekanistik yang pasti. Dan dalam tatanan filosofi, alam semesta merupakan mesin raksasa yang berputar secara terus-menerus dan dapat diprediksi. Disini hal-hal yang berbau mistik seperti peran dewa-dewa, roh nenek moyang, kekuatan supranatural, dan mahluk halus tidak ada lagi dalam hidup manusia. Bahkan Tuhan pun cenderung untuk dinihilkan. Kalaupun Tuhan dianggap ada, maka peran Tuhan sudah sangat direduksi sebagai sekedar pencipta awal, dan kemudian alam "ditinggalkan" untuk berputar sendiri setelah dilengkapi dengan hukum-hukum Fisika.

Kesuksesan Fisika Newtonian ternyata hanya berlaku pada dunia makroskopis, dunia kasat mata dan pada benda yang bergerak dengan kecepatan jauh di bawah kecepatan cahaya. Di awal abad ke dua puluh, Fisika klasik terbukti gagal untuk menjelaskan fenomena mikroskopik pada skala atom. Seolah-olah ada revisi edisi ulang ilmu Fisika, muncullah dua cabang ilmu Fisika Modern yaitu Fisika Kuantum yang dibidani oleh Bohr, Heisenberg, Schrödinger dan lain-lain, dan Teori Relativitas yang diungkapkan Einstein.

Fisika Kuantum mempunyai implikasi yang sangat luas pada perubahan peradaban manusia. Penjelasan tentang atom, molekul dan zat padat telah melahirkan material semikonduktor, laser dan chips mikroskopis yang pada gilirannya menghasilkan akselerasi kemajuan di bidang teknologi dan informasi. Sementara Teori relativitas Einstein dapat ditarik untuk menerangkan kosmologi tentang asal usul semesta, disini diperoleh gambaran bahwa alam semesta berasal dari suatu titik big bang (dentuman besar) dan berkembang serta berekspansi secara terus menerus.

Implikasi filosofis Fisika Kuantum lebih dahsyat, diantaranya tentang Prinsip Ketidakpastian Heisenberg dan Participating Observer (hasil eksperimen selalu tergantung pada pengamat dan suatu realitas tidak akan terjadi sebelum kita benar-benar mengamatinya). Dalam dunia sub-atomik, hukum Fisika tidak lagi merupakan suatu kepastian, tetapi gerak partikel diatur oleh Konsep Probabilitas. Pandangan terakhir ini yang menyangkut indeterminisme menimbulkan kontroversi yang cukup ramai.

Dalam teori Kuantum setiap keadaan partikel (posisi, momentum, energi dst.) dihubungkan berdasarkan suatu eksperimen. Ketika formulasi telah dirumuskan maka perilaku partikel dapat diprediksi. Schrödinger menunjukkan bahwa perilaku partikel dapat ditunjukkan oleh sebuah persamaan matematis gelombang. Namun persamaan ini tidak memberi informasi apa-pun tentang keadaan partikel sebelum suatu eksperimen benar-benar dilakukan, dengan perkataan lain persamaan tersebut meramalkan dua hasil kemungkinan secara sepadan. Dalam percobaan celah ganda, tampak bahwa hasil pengamatan tergantung kepada cara eksperimen dilakukan. Partikel tersebut tidak punya sifat "asli".

Oleh para Fisikawan konsekuensi indeterminisme ini biasanya dilukiskan secara dramatis dalam sebuah "eksperimen" yang dikenal dengan kucing Schrodinger (Dewitt, 1970). Kucing ini bisa dalam dua keadaan skizofrenik sekaligus yaitu hidup dan mati. Tentu saja semua ini merupakan bahasa metafora dari ketidakmampuan fisikawan untuk menerangkan keadaan "yang sesungguhnya" terjadi. Namun hal tersebut seperti keadaan partikel yang bisa sekaligus gelombang merupakan konsekuensi pengembangan teori Kuantum.

Albert Einstein sendiri sangat tidak nyaman dengan konsekuensi terakhir ini. Meskipun pada masa mudanya Einstein turut serta dalam membangun teori Kuantum (pada kasus efek fotolistrik) namun Einstein tua justru merupakan seorang penentang konsekuensi filosofis teori Kuantum, sampai-sampai dia berucap "Tuhan tidak bermain dadu". Dalam debat melawan Bohr dan kawan-kawan, argumentasi Einstein tentang determinisme selalu dapat dipatahkan. Sehingga sampai saat ini teori Kuantum yang meskipun "agak edan" tetapi terbukti merupakan teori yang dapat menerangkan dunia mikroskopis dan mempunyai manfaat dalam kehidupan sehari-hari.

Lebih jauh tentang konsep Participating Observer, pola hasil yang akan diperoleh dalam suatu eksperimen sangat ditentukan oleh pengamat atau dengan perkataan pengamat menentukan hasil. Ini bukan penelitian sosial tetapi penelitian tentang materi sub-atomik. Lebih jauh lagi sesuatu benda mikro tidak punya makna apa-apa sebelum benar-benar diamati. Oleh karena itu diperlukan suatu mahluk yang memiliki kesadaran (consciousness) untuk menjadikan sesuatu benda menjadi "real". Tanpa pengamat, maka semesta ini tidak akan ada.


 
Disini mulai jelas titik singgung antara Fisika modern dengan sufisme atau mistisisme Timur lainnya. Kita dapat lihat dari salah satu potongan syair Rumi:
"Aku adalah kehidupan dari yang kucintai
Tempatku tanpa tempat, jejakku tanpa jejak,
Bukan raga atau jiwa; semua adalah kehidupan dari yang kucintai".


Juga kita dapat lihat pendapat Ibnu Arabi dalam Fushush al-Hikam:
"Kosmos berdiri diantara alam dan al Haqq, dan antara wujud dan non eksisteni. Ia bukan murni wujud dan bukan murni non-eksistensi. Maka dari itu kosmos sepenuhnya tipuan, dan kalian membayangkan bahwa ini al Haqq, namun sebetulnya bukan al Haqq. Dan kalian membayangkan bahwa ini makhluk, namun ini bukan makhluk".

Bahasa Rumi "Tempatku tanpa tempat, jejakku tanpa jejak" atau ungkapan Ibnu Arabi tersebut sangat memiliki kemiripan dengan Mekanika Kuantum yang juga mengungkapkan tentang "hidup yang juga mati, mati yang juga hidup". Jelas sekali bahasa metafora yang digunakan disini.

Selanjutnya dalam kerangka teori relativitas juga dimungkinkan dibuat suatu kerucut ruang-waktu: masa lalu, masa sekarang dan masa mendatang. Dalam hal ini –secara matematik- ada bagian yang berada di luar kerucut ruang waktu ini, sehingga dapat dikatakan di luar dunia fisik ini yang kita tempati ini masih ada kemungkinan "dunia lain". Hal ini juga didukung oleh teori Kuantum yang menawarkan many worlds interpretation atau interpretasi banyak dunia yang diungkapkan oleh Everett pada tahun 1957. Artinya alam semesta yang kita tempati ini bukan satu-satunya. Hal ini serupa dengan yang dikatakan oleh Rumi tentang hati yang bisa menuju ke "Pintu-pintu ke dunia lain."

Rumi menulis dalam puisi yang lain "Sang Sufi bermi'raj ke 'Arsy dalam sekejap, sang zahid membutuhkan waktu sebulan untuk sehari perjalanan." Meskipun puisi ini sedikit menunjukkan nada yang agak sombong dari Sang Sufi, namun jelas menunjukkan adanya keserupaan dengan konsep relativitas pada Fisika modern.

Para ahli astrofisika modern telah menghitung bahwa setidaknya ada 15 trilyun galaksi sejak permulaan penciptaan —big bangEdan galaksi-galaksi tersebut dalam kosmos mengikuti suatu siklus seperti yang dijelaskan oleh sufi yaitu kelahiran, pertumbuhan, kematian dan pembangkitan kembali. Bintang-bintang, seperti manusia, tidak pernah sebenarnya mati, namun beberapa bahan dasar seperti besi, karbon, oksigen dan nitrogen secara terus-menerus didaur-ulang dalam ruang sebagai debu kosmis, bintang baru, tanaman dan kehidupan. Semua dalam alam semesta yang berekspansi terdiri dari energi, dan energi secara sederhana berubah dari suatu keadaan ke keadaan lain untuk selanjutnya naik menuju (cosmic ascent) kepada Allah.

Pencarian padanan antara sufisme dan Fisika modern dapat terus dilakukan terutama dalam masalah yang berkaitan dengan semesta lain, dunia ghoib, pengkerutan waktu, ketidakpastian, "hidup tetapi mati", kesadaran dapat mempengaruhi materi, "ada tetapi tidak ada", siklus kehidupan dan asal usul semesta.

Beberapa hal dapat dengan mudah dapat dicerna, namun lebih banyak lagi yang merupakan bahasa metafora karena susahnya menuliskan realitas yang sesungguhnya. Mungkinkah kesulitan ini karena keterbatasan bahasa manusia atau keterbatasan kemampuan logis manusia? Atau semua ini merupakan harta tersembunyi sebagaimana yang diungkapkan oleh sebuah hadist qudsi: Allah telah berkata "Aku adalah harta tersembunyi yang perlu disingkap, Aku ciptakan semesta sehingga Aku dapat diketahui"

Kita biarkan pertanyaan ini menjadi pertanyaan yang tidak terjawab, namun mengikuti "semangat teori Kuantum" yang maju terus memberikan kontribusi penting pada peradaban manusia meskipun telah meninggalkan Einstein dalam kegelisahan interpretasi. Adakah sekarang manfaat praktis yang dapat ditarik dari mengkaitkan sufisme dan Fisika modern?

Sudah saatnya para fisikawan mempelajari istilah yang sudah biasa di Fisika namun merujuk pada entitas yang berbeda dalam sufisme, yaitu energi. Di Fisika, istilah energi menunjukkan suatu besaran yang sangat real, sementara di sufisme istilah ini lebih abstrak. Para ahli sufi sebenarnya meminjam istilah ini karena ada keserupaan, meskipun pada dasarnya berbeda. Sudah beratus-ratus tahun terbukti secara empiris bahwa para ahli sufi mampu menggunakan suatu jenis energi metafisik yang berasal dari Yang Maha Kuasa untuk berbagai keperluan seperti penyembuhan sakit fisik dan non fisik. Para ahli sufi sendiri sebenarnya tidak mengerti bagaimana proses penyembuhan ini terjadi kecuali dengan sepenuhnya melakukan kepasrahan kepada Allah SWT. Disini fisikawan dapat melakukan penjelasan hal ini karena memang dimungkinkan dalam teori Kuantum bahwa kesadaran dapat mempengaruhi materi (mind over matter).

Hal ini hanya merupakan salah satu contoh manfaat real untuk kemanusiaan. Akan muncul sekali banyak manfaat bila dilakukan eksplorasi secara seksama hubungan antara sufisme dan Fisika modern.

Wallahu a'lam bishawab.
Sumber : www.naqsdna.com

Sejenak Menghisab Diri

Sejenak Menghisab Diri

Ditulis Oleh Ustdaz Marwan

Setiap tubuh manusia di dalamnya terdapat segumpal darah yang terletak di dalam dadanya. Hati itulah kebanyakan dari manusia menyebutnya. Hati merupakan tempat penglihatan Allah atas hambaNya. Hati adalah tempatnya niat yang dengannya diterima atau ditolaknya suatu amalan dhohir. Hati adalah tempat yang dengannya mengenal Alloh, mencintaiNya, takut, berharap dan bertawakkal kepadaNya. Sehingga Nabi shallallahu’alaihi wa sallam menyatakan berkenaan dengan segumpal darah yang ada pada setiap tubuh manusia tersebut dengan sabdanya :

ألا وَإنَّ في الجسدِ مُضْغَة إذا صَلَحَتْ صَلَحَ الجَسَدُ كُلُّه وَإذا فَسَدَتْ فَسَدَ الجَسَدُ كُلَّهُ ألا وَهيَ القَلْبُ

Dan ketahuilah sesungguhnya pada tubuh manusia itu terdapat segumpal darah, jika ia baik maka baiklah seluruh anggota badannya, dan jika ia rusak rusaklah seluruh anggota tubuhnya, ketahuilah bahwa segumpal darah tersebut adalah hati.Hadits Riwayat Bukhory dan Muslim dari sahabat An-Nu’man bin Basyir –radziallahu’anhuma-

Ibnul Qoyyim –Rahimahullah- menyebutkan : Sesuatu yang paling mulia pada tubuh manusia adalah hatinya, Hati adalah yang mengenal Alloh Ta’aala yang senantiasa berusaha tertuju kepadaNya dan yang senantiasa berusaha untuk mencintaiNya, Hati adalah tempatnya iman dan pengetahuan, ia yang diajak berbicara dan yang diutus kepadanya para Rasul, yang dikhususkan dengan pemberian yang paling utama yaitu keimanan dan akal.Adapun seluruh anggota badan hanyalah mengikuti hati dan melayani hati tersebut….- sampai akhir ucapan beliau –

Kegalauan, rasa gundah gulana dan yang kemudian berakibat menjadikan kerasnya hati bak kerasnya batu atau bahkan lebih keras dari batu , adalah disebabkan karena ketertipuan dengan berbagai perhiasan dunia dan pernak-pernik dari fitnah dunia. Memberikan kebanyakan dari waktunya untuk mencari dunia dan bersenang-senang terhadap perkara dunia yang telah dicapainya. Dan sedikitnya sikap untuk menghadiri halaqoh ilmu dan merasa cukup dengan apa yang ia ketahui dari urusan agamanya.

Belum lagi, dari dunia luar mengancam berbagai hal-hal yang lebih akan memalingkan lagi, yaitu hal-hal yang secara hukum syari’ah mewajibkan untuk menjauhinya. Dulunya sebagian rumah-rumah kaum muslimin dengan kesadarannya sehingga selamat dari perkara yang melalaikan, dengan dikeluarkannya dari rumah tersebut suatu benda berupa televisi dan yang semisalnya. Akan tetapi suatu musibah yang menimpa di zaman ini, bahwa benda dari dunia luar tersebut bukan lagi masuk ke rumah-rumah kaum muslimin akan tetapi sekarang telah masuk ke saku-saku baju anak-anak kaum muslimin.

Para orang tua, para bapak, para ibu dan segenap kaum muslimin di hadapan kita semua terdapat tantangan baru, kelanjutan episode yang telah lalu. Kalau kisah episode yang telah lalu ada orang tua yang mengatakan kepada anaknya ketika bermain di tempat kakek-neneknya : Nak, di tempat simbah dilarang nonton televisi ya ! Awas nanti saya tanya kepada mbah… atau ungkapan semisalnya. Adapun episode sekarang dan mendatang bagaimana para orang tua akan menasihati anak-anak mereka. Jawabannya adalah kembali kepada para orang tua tersebut yang sadar dan yang memiliki kepedulian atas pendidikan dan akhlak anak-anak mereka masing-masing. Rasulullah Shallallahu’alaihi wa sallam menyatakan dalam sabdanya :

كُلُّ مَولودٍ يولَدُ عَلى فطرةٍ فأبواهُ يُهوِّدانه أو يُنَصِّرانِهِ أو يُمجِّسانِهِ

Setiap anak terlahir dalam keadaan fitrah, maka kedua orang tuanyalah yang kemudian menjadikan anak-anak mereka itu apakah sebagai seorang Yahudi, Nasrani atau seorang Majusi.

Peran wanita shalihah apakah kedudukannya sebagai dirinya sendiri atau kedudukannya sebagai seorang isteri atau kedudukannya sebagai seorang ibu mempunyai peran yang sangat besar terhadap perilaku dan akhlak generasi anak-anak kaum muslimin.

Wanita shalihah sebagai dirinya sendiri ia akan memulai dari dirinya untuk memerangi jiwanya berupaya menjalankan setiap perintah dan berupaya menjauhi setiap larangan Allah dan RasulNya. Senantiasa ia memohon kepada Alloh Ta’aala dengan panjatan doa sebagaimana yang diucapkan oleh Rasulullah shallahu’alaihi Wa Sallam dalam setiap khutbah hajah beliau :

وَنَعُوذ باللهِ مِنْ شُرورِ أنفُسِنا وَمِنِ سَيِّاتِ أعْمالنا

Dan kami berlindung kepada Allah dari kejelekan jiwa-jiwa kami dan kejelekan amalan-amalan kami.

Seorang wanita shalihah akan senantiasa menghisab jiwanya dan menyelisihi dari setiap seruan kejelekan dari jiwanya. ‘Umar bin al-Khaththab berkata : Hisablah jiwa-jiwa kalian sebelum kalian dihisab, dan timbanglah jiwa-jiwa kalian sebelum ditegakkan timbangan kepada kalian, sungguh yang demikian itu lebih ringan untuk menghadapi penghisaban di hari esok (kiamat), dan timbanglah jiwa-jiwa kalian untuk menghadapi hari dihadapkan seluruh amalan (hari kiamat) nanti.Firman Allah Ta’aala :

يَوْمَئِذٍ تُعْرَضُونَ لَا تَخْفَىٰ مِنكُمْ خَافِيَةٌ

Pada hari itu kamu dihadapkan (kepada Rabb-mu) tidak ada sesuatupun dari keadaanmu yang tersembunyi (bagi Allah Ta’aala). (Al-Haaqah : 18 ).

Perkara yang sangat pantas menghiasi diri seorang wanita shalihah adalah tidak lalai dari menghisab jiwanya dan senantiasa menghisab jiwanya apakah pada setiap gerak-gerik tindakannya, setiap langkah kakinya, dan bahkan di saat diamnya. Firman Allah Ta’aala :

وَأَمَّا مَنْ خَافَ مَقَامَ رَبِّهِ وَنَهَى النَّفْسَ عَنِ الْهَوَىٰ

فَإِنَّ الْجَنَّةَ هِيَ الْمَأْوَىٰ

Dan adapun orang-orang yang takut kepada kebesaran Rabb-nya dan ia menahan diri dari keinginan hawa nafsunya, Maka sesungguhnya surgalah tempat tinggalnya.(An-Naazi’aat : 40-41).

Wanita shalihah senantiasa berupaya melakukan sebab-sebab yang akan melunakkan hatinya, dan sebesar-besar sebab perkara untuk melunakkan hati adalah senantiasa membaca Al-Qur’an dan mendengarkannya, firman Allah Ta’aala :

إِنَّ فِي ذَٰلِكَ لَذِكْرَىٰ لِمَن كَانَ لَهُ قَلْبٌ أَوْ أَلْقَى السَّمْعَ وَهُوَ شَهِيدٌ

Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat peringatan bagi orang-orang yang mempunyai hati atau yang menggunakan pendengarannya, sedang dia menyaksikannya. (Qaaf : 37).
Dan Firman Allah Ta’aala :

فَذَكِّرْ بِالْقُرْآنِ مَن يَخَافُ وَعِيدِ

Maka beri peringatanlah dengan Al-Qur’an orang yang takut kepada ancaman-Ku.(Qaaf : 45)

Dan wanita shalihah adalah seorang yang cermat di dalam memilih sahabat dekat , terlebih di dalam menimba ilmu agama ini dari siapa ia mengambilnya. Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda :

المَرْءُ مَعَ دِينِ خَليلِه

Seseorang itu bersama agama teman dekatnya.

Firman Allah Ta’aala :

وَلَا تَكُونُوا كَالَّذِينَ نَسُوا اللَّهَ فَأَنسَاهُمْ أَنفُسَهُمْ ۚ أُولَٰئِكَ هُمُ الْفَاسِقُونَ

Dan janganlah kamu seperti orang-orang yang lupa kepada Alloh. Lalu Alloh menjadikan mereka lupa kepada diri-diri mereka sendiri, mereka itu adalah orang-orang yang fasiq.(Al-Hasyr : 19).

Sehingga demikian pula seorang wanita shalihah adalah menghindari dan menjauhkan diri dari berteman kepada orang-orang yang berlaku kejelekan dan para pelaku kemaksiatan, karena sesungguhnya seseorang itu adalah siapa yang menjadi teman dekatnya, dan di dalam mengenali seeorang janganlah bertanya kepada seseorang tersebut akan tetapi bertanyalah tentang siapa teman dekat seseorang yang ingin kalian kenal tersebut.

Fenomena berteman secara acak, telah disuguhkan pada jejaring social yang bernama Facebook dan yang semisalnya, akankah wanita muslimah yang masih dipenuhi rasa malu untuk nimbrung di dalamnya? Terlebih kedudukan sebagai wanita shalihah.

Masih banyak sarana untuk mendapatkan ilmu agama ini dengan perkara yang lebih selamat. Tidaklah semua perkara yang mubah mesti harus digunakan, apalagi perkara yang mubah tersebut jelas membawa kepada kemudharatan agamanya. Na’uudzu billahi min kulli syarrin.

Sumber : www.salafy.or.id

Muhammad bin Wasi’ : Panutan Dalam Pelajaran Ikhlas


Muhammad bin Wasi’ : Panutan Dalam Pelajaran Ikhlas
Oleh Ustadz Mukhtar Rifa’i




Melihat ke belakang, menoleh sejarah. Ada kisah-kisah menakjubkan yang telah tertoreh. Manusia-manusia pilihan, tokoh besar sepanjang masa. Membaca dan mempelajari tentang kehidupan mereka seakan membaca dan mempelajari sebuah keajaiban. Kadang muncul takjub, bahagia, heran, dan bertanya,”Mampukah kita seperti mereka?”. Namun, tetap saja kita diperintahkan untuk mencontoh mereka. Meniru orang mulia agar menjadi mulia.

Dari kalangan tabi’in murid-murid sahabat Nabi, ada sebuah nama yang sangat dikenal dengan ketekunan dalam beribadah. Beliau adalah Abu Bakar Muhammad bin Wasi’ bin Jabir Al Akhnas.Al Imam Rabbani Al Qudwah. Ada yang mengatakan ; Abu Abdillah Al Azdi Al Bashri. Salah seorang tokoh besar di masanya. Haditsnya diriwayatkan oleh Muslim,Abu Dawud,Tirmidzi dan An Nasa’i.

Beliau berguru ilmu hadits kepada Anas bin Malik, Ubaid bin Umair, Mutharrif bin As Syikhir, Abdullah bin As Shamit, Abu Shalih As Samman, Muhammad bin Sirin dan lainnya. Beliau sedikit meriwayatkan hadits.

Dengan kedudukan beliau, banyak ulama’ yang berguru dan mengambil ilmu dari beliau. Diantara murid-murid beliau ; Hisyam bin Hassan, Azhar bin Sinan, Ismail bin Muslim Al Abdi, Sufyan At Tsauru, Ma’mar, Hammad bin Salamah, Sallam bin Abi Muthi’, Shalih Al Murri, Hammad bin Zaid, Ja’far bin Sulaiman Ad Dhuba’i, Nuh bin Qais, Sallam Al Qari, Muhammad bin Al Fadhl bin Athiyyah.

Ali Al Madini berkata : “Muhammad bin Wasi’ memiliki lima belas riwayat hadits”

Pujian Ulama’

Seorang hamba yang beriman dan senang beribadah,disegerakan pahalanya dengan adanya pujian dan sanjungan dari orang-orang yang baik. Begitupula Muhammad bin Wasi, dengan kemuliaan dan kehormatan yang beliau miliki, mengalirlah pujian dari para ulama’ kepada beliau.

Ibnu Syaudzab berkata,”Muhammad bin Wasi’ tidak memiliki ibadah yang menonjol bila dibandingkan dengan yang lain. Namun jika ditanyakan,”Siapakah penduduk Basrah yang paling mulia?” Jawabannya pasti : ”Muhammad bin Wasi’”.

Musa bin Harun menjelaskan,”Muhammad bin Wasi’ adalah seorang ahli ibadah, senang beramal, wara’, memiliki kedudukan tinggi, mulia, tsiqah, berilmu dan semua kebaikan ia kumpulkan”.

Ibnu Hibban bercerita,”Beliau termasuk ahli ibadah yang teliti, ahli zuhud yang senang beramal. Beliau pernah berangkat berjihad di Khurasan. Keutamaan dan kelebihan yang beliau miliki sangat banyak”.

Malik bin Dinar mengatakan,”Muhammad bin Wasi’ termasuk ahli membaca Al Qur’an Ar Rahman.Keutamaannya sangat banyak”.

Pandangan Terhadap Dunia

Kaum alim ulama’ memiliki pandangan yang berbeda dengan keumuman manusia dalam menilai dunia. Dunia bukanlah tujuan sesungguhnya. Namun, dunia hanya tempat mempersiapkan bekal untk menggapai kehidupan di kampung abadi nanti dan dunia adalah tempat persinggahan.

Hammad bin Zaid berkata,”Ada orang berkata kepada Muhammad bin Wasi’,”Berikanlah wasiat untukku!”. Beliau menjawab ; ”Aku wasiatkan kepadamu agar engkau menjadi raja di dunia dan akhirat”. Orang itu bertanya,”Bagaimanakah caranya?”.Muhammad bin Wasi’ menjelaskan,”Bersikaplah zuhud terhadap dunia”.

Muhammad bin Wasi’ berkata ; ”Sungguh, aku iri kepada orang yang kuat beragama sementara ia tetap ridha dengan dunia yang sedikit padanya”.

Dalam pertempuran Jurjan,Yazid bin Al Muhallab memperoleh rampasan perang dalam bentuk mahkota yang dihiasi permata.Yazid bertanya kepada pasukannya,”Apakah kalian percaya, masih ada orang yang tidak menginginkan benda ini?”. Mereka menjawab,”Tidak!”. Yazid lalu memanggil Muhammad bin Wasi’ Al Azdi dan berkata,”Terimalah mahkota ini!”. Muhammad bin Wasi’ berkata,”Aku tidak memerlukannya”.Yazid memaksa,”Aku mengharuskan kamu untuk mau menerimanya!”.

Mahkota itu lalu diterima oleh Muhammad bin Wasi’. Yazid lalu memerintahkan satu orang untuk menguntitnya,apa yang akan diperbuat oleh Muhammad bin Wasi’. Ternyata,di tengah jalan Muhammad bin Wasi’ bertemu dengan seorang pengemis, kemudian Muhammad bin Wasi’ menyerahkan mahkota tersebut kepada si pengemis. Utusan dari Yazid tadi segera membawa si pengemis untuk menghadap kepada Yazid sehingga dapat menceritakan peristiwa itu.Yazid kemudian mengambil kembali mahkota itu dan memberi ganti kepada si pengemis uang dalam jumlah yang banyak.

Subhanallah! Masih adakah manusia semacam beliau? Yang tidak lagi memerlukan bertumpuknya harta dan berlebihnya materi? Manusia-manusia pilihan yang mengambil bagian dari dunia secukupnya saja.Semoga Allah merahmati Anda,wahai Muhammad bin Wasi’. Anda telah mewariskan sesuatu yang sulit bagi kami.

Pandangan Terhadap Akhirat

Hazm Al Qath’i berkata,”Muhammad bin Wasi’ berkata menjelang wafatnya,”Wahai saudara-saudara,tahukah kalian kemana aku akan dibawa pergi? Demi Allah, ke neraka kecuali Allah memberikan ampunan untukku”

Sulaiman At Taimi berkata : “Aku tidak pernah melihat orang yang khusyu’nya melebihi Muhammad bin Wasi’”

Kedudukan Beliau Dalam Doa

Dalam berperang, kaum muslimin membutuhkan orang-orang yang dekat dengan Allah Ta’ala. Dengan sebab keberadaan dan keikutsertaan mereka di tengah pasukan, pertolangan Allah menjadi sangat dekat. Keimanan dan doa-doa mereka sangat dibutuhkan. Demikian juga Muhammad bin Wasi’.

Al Ashma’i berkata,”Pada saat Qutaibah bin Muslim menghadapi pasukan Turki dan merasa kewalahan, beliau menanyakan tentang Muhammad binWasi’. Ada yang menjawab,”Dia ada di sayap kanan sedang meletakkan busur dan mengibaskan jari-jarinya ke arah langit (berdoa) ”.Qutaibah mengatakan,”Jar-jari itu lebih aku suka daripada seratus ribu bilah pedang tajam yang dipegang oleh anak-anak muda”

Nasehat-nasehat Beliau

Berikut ini beberapa nasehat dari Muhammad bin Wasi’ untuk kita.Nasehat yang sangat berharga.

Muhammad bin Wasi’ berkata,”Apabila seorang hamba menghadapkan sepenuh hatinya kepada Allah, pasti Allah akan menghadapkan hati hamba-hamba kepada orang tersebut”

Muhammad bin Wasi’ jika ditanya,”Apa kabar anda pagi ini?”. Beliau menjawab,”Ajalku dekat, angan-anganku masih panjang sementara amalanku buruk”

Seorang pemberi nasehat mendekati Muhammad binWasi’ dan bertanya,”Mengapa aku temukan kenyataan hati yang tidak khusyu’, mata yang tidak menangis, kulit yang tidak bergetar?”. Muhammad menjawab,”Wahai fulan,aku tidak melihat kesalahan ini dari mereka, Tapi dari dirimu. Jika nasehat disampaikan dari hati tentu akan mengena di hati”.

Ada orang memperhatikan luka di tangan Muhammad bin Wasi’ dan ia merasa kasihan. Muhammad bin Wasi’ berkata,”Tahukah engkau, kenikmatan apa yang aku rasakan dari luka di tanganku ini? Karena,luka ini tidak diletakkan di biji mataku,atau di ujung lidahku atau di ujung kemaluanku”.

Ibnu Uyainah berkata , Muhammad bin Wasi’ pernah mengatakan,”Seandainya dosa-dosa yang diperbuat mempunyai bau tersendiri, tidak akan satu orang pun yang mau duduk bersamaku”

Ibadah dan Ajaran Keikhlasan

Musa bin Yasar berkata,”Aku pernah menemani Muhammad bin Wasi’ dalam perjalanan ke Makah. Sepanjang malam ia sholat di atas kendaraan,dalam keadaan duduk sambil berisyarat”

Muhammad bin Wasi’ berkata ,”Sungguh, ada seseorang sering menangis selama duapuluh tahun dan istrinya yang selalu didekatnya tidak pernah tahu”.

Muhammad bin Wasi’ berkata,”Sungguh,aku telah menemui beberapa orang, diantara mereka ada yang kepalanya berdampingan dengan kepala istrinya,diatas satu bantal. Air matanya membasahi bantal dibawah pipinya, namun istrinya tidak pernah mengetahui. Aku juga menemui beberapa orang,diantara mereka ada yang berdiri dalam shof shalat, air matanya mengalir di pipi dan tidak ada seorang pun disampingnya yang mengetahui”.

Muhammad bin Wasi’ selalu berpuasa namun tidak pernah menampakkannya.

Tidak Berambisi Terhadap Kedudukan

Seorang pembesar bernama Malik bin Al Mundzir pernah mengundangnya.”Terimalah jabatan sebagai Qadhi!”. Tetapi Muhammad bin Wasi’ menolak, tapi Malik tetap membujuknya dan berkata,”Kamu harus mau menjabat sebagai Qadhi, jika tidak aku akan mencambukmu sebanyak tigaratus kali!”. Muhammad bin Wasi’ mengatakan,”Jika engkau lakukan, engkau orang yang semena-mena. Sungguh,hina di dunia lebih baik daripada hina di akhirat”

Muhammad bin Wasi’ meninggal pada tahun 123 H .Rahimahullah

Bacaan : Thabaqat Hanabilah 215,Tarikh Bukhari 1/255,Hilyatul Auliya 2/345-357 Tarikh Thabari 4/53 Siyar A’lam Nubala’ 6/119,Tahdzib Tahhdzib 9/499-500
Sumber : http : www.salafy.or.id

Cerpen Remaja



Novel novel kategori Remaja yang dapat kalian simak dengan judul judul dibawah ini :

  1. Kebahagiaan Cinta
  2. Mungkin Cinta Mati
  3. Cintaku Untuknya
  4. Antara Cinta dan Sahabat
  5. Rasa Yang Takkan Mungkin Pudar
  6. Penantian Cintaku
  7. Diantara Dua Hati
  8. Antara Persahabatan dan Cinta
  9. Move On
  10. Masih Bisakah Hari Itu Terulang?
  11. Bulan Penuh Kecewa
  12. Jangan Ulang Hari Itu
  13. Pilihan Vira
  14. Gara-gara Si Benda Bundar
  15. Akhir Kisah Kita
  16. Penantian Cintaku
  17. Diantara Dua Hari
  18. Bunga Buat Bunda
  19. Pertemuan Kembali
  20. Aku Mencintaimu
  21. Sahabat Jadi Cinta
  22. Rumitnya Cintaku
  23. Cinta yang Kembali Hadir!
  24. Endless Love
  25. Bukan Dia Tapi Aku
  26. My Teacher My Love
  27. Sahabat Slamanya
  28. Batal Jadi Handsome and The Biggy
  29. Cinta Divandra
  30. Tresno Story
  31. My First Love is Failed
  32. Berakhir Tanpa Harus Diawali
  33. Bianglala
  34. All is Fair in Love and War
  35. Maafkan Aku, Ibuku
  36. Pelangi Abu-Abu
  37. Senyummu Masih Bisa Ku lihat
  38. Dia Gadisku
  39. Tulang Rusuk yang Hilang
  40. Kaukah Imamku???
  41. Layka
  42. Ketentuan Sang Pencipta
  43. Cinta Untuk Sahabat
  44. Karena Tuhan Tak Sedang Bermain Dadu
  45. Karenamu, Pertama Kali
  46. Ada Yang Hilang
  47. Cinta itu Pengakuan
  48. Harapan Kosong :(
  49. Ichaku…
  50. The Great Love
  51. Cinta Tak Harus Memiliki
  52. Imsomania Rindu
  53. Pesan Kecil
  54. Kota Mati
  55. Demi Hari yang Menanti di Ujung Harapan
  56. Kenangan Saat Hujan
  57. Lelaki yang Tercemar Air Mata
  58. The Forbidden Love
  59. Buku Harian Mereka
  60. Teman Facebook yang Misterius
  61. Bom Waktu
  62. Ku Akhiri Segalanya
  63. Sorry, I Love U
  64. My Angel
  65. Mengejar bayangan
  66. Butiran telur
  67. Bukan Dengan Kamu
  68. Tiga
  69. Kembang Api Penantian
  70. One By One
  71. Triangle Love
  72. Buah Kesabaran
  73. Karenamu Aku Mengerti
  74. Puisi Terakhir
  75. Menyayangi Bukan Dari Penyesalan
  76. Keikhlasan Cinta
  77. Rindu di Tepi Langit
  78. Penyesalan
  79. Between You
  80. Cerita Lama
  81. Perpisahan Termanis
  82. Cintaku Setahun Jag
  83. ung
  84. It’s You?
  85. Jingga di Ujung Senja
  86. Sehangat Serabi Solo
  87. Matematika Kronis
  88. Anehnya…
  89. Cukuplah Allah Bagiku maka Cukuplah Aku
  90. Cinta Monyet dan Gorila
  91. Presisi
  92. Romantika Februari
  93. Kubiarkan Kau Menangis Bersedih
  94. Ketika Cinta Bicara
  95. Lagu Cinta Untuk Cherrie
  96. Akhir Dari Sebuah Cerita Cinta
  97. Andai Aku Tak Pernah Mengenalmu
  98. L.D.R (Long Distance Relationship), It’s Okay!
  99. Ririn, Taka dan Demensia
  100. Memeluk Duka Dua Wanita
  101. Pelarian Gunung Pelarian
  102. Begitulah Rindu
  103. Cinta Sepotong Donat
  104. Kamu Cantik, Tapi….
  105. Renungan “NASIB”
  106. Mualaf
  107. Jujur
  108. Ada Cinta dalam Alzheimer
  109. Bukan Mimpi
  110. Sudahkah Hamdan Datang?
  111. Sebuah Kata Untuk Riyanti
  112. Kutemukan Dirimu Dalam Hujan
  113. Karenamu, Aku Mengerti
  114. Rania
  115. Dalam Kotak Sederhana
  116. Cintaku, Cintamu, Cinta Kita Bersama
  117. Terima Kasih Telah Mencintaiku
Sumber : cerpen.gen22.net ; cerpenmu.com