aguspurnomosite.blogspot.com

aguspurnomosite.blogspot.com
Berpikir Luas Membuka Cakrawala Kehidupan! Berusaha Memberikan Yang Terbaik Untuk Masa Depan! Katakan "Go Go Go SEMANGAT" !!!

Kamis, 06 Desember 2012

Gadis terlantar Jadi Mahasiswi Universitas HARVARD


Tidak henti berjuang walau berbagai kesulitan terus menghimpit, itulah yang diyakini seorang remaja bernama Dawn Loggins. Berkat kegigihannya, gadis cerdas asal North Carolina, Amerika Serikat ini berhasil terdaftar sebagai mahasiswi baru kampus bergengsi, Harvard University. 

 
 
Padahal, bukan mudah jalan yang harus dilalui gadis berkacamata ini. Masa kecilnya di kota Lawndale, North Carolina terbilang sulit karena ia ditelantarkan kedua orang tuanya yang pecandu berat narkoba. 

Suasana di rumah semakin buruk sehingga dia harus menggelandang. Namun, itu tidak menghalangi Loggins menjadi siswa yang selalu mendapat nilai A di sekolahnya, Burn High School.  

“Banyak orang menjadikan keadaan mereka yang buruk sebagai alasan. Namun bagi saya, keadaan yang buruk ini menjadi motivasi untuk terus maju,” kata Loggins seperti diberitakan Daily Mail. 

Loggins sempat tinggal bersama neneknya, namun keadaannya tidak lebih baik. Rumah sang nenek, yang sama miskinnya dengan orang tuanya, dipenuhi sampah.Selain itu, neneknya juga bukan orang yang memperhatikan kebersihan sehingga Loggins bisa memakai baju yang sama selama sebulan tanpa berganti

“Dari pengalaman itu, saya akhirnya belajar bahwa pendidikan adalah satu-satunya jalan keluar dari kemiskinan,” tegas Loggins. 

 

Walau termasuk murid yang pintar di sekolah, namun penampilan yang tidak trendi serta sifatnya yang tidak banyak bicara membuat Loggins menjadi sasaran bullying kawan-kawannya. Kadang jika sudah tidak tahan, ia sering menangis di rumah. 

Pertemuan Loggins dengan konselor sekolah, Robyn Putnam, mengubah nasibnya. Putnam membelikan Loggins baju baru dan menawarinya pekerjaan sebagai penjaga sekolah.
Loggins mengejar ketertinggalannya sebagai siswa dropout SMA, karena absen selama dua bulan dengan belajar dalam jaringan (online). Ia pun mampu mempertahankan prestasinya, walaupun harus bergulat dengan jam kerja dan berbagai kesulitan lain.

Mimpi Loggins adalah kuliah di jurusan Biologi. Dia pun mendaftar ke empat kampus di AS, yang semuanya mengiriminya empat surat pernyataan diterima. Termasuk kampus yang selama ini menjadi impiannya, Harvard University.

Kuliah Gratis

Loggins bisa sedikit berlega hati, karena Harvard menawarkan untuk menggratiskan biaya kuliah serta asrama. Dia hanya perlu memutar otak mencari uang untuk membiayai buku serta biaya sehari-harinya.
Ayahnya kini berada di pusat rehabilitasi, sedangkan ibunya jarang berkomunikasi dengannya. Namun, pelan-pelan, hubungan mereka membaik. 

 
 
Gadis berkacamata yang menjadi lulusan terbaik di SMA-nya ini pun bertekad membantu anak-anak lain dengan latar belakang berantakan yang sama sepertinya untuk meraih prestasi.
“Jika ada yang memiliki mimpi, mereka pasti bisa mewujudkannya. Tidak ada alasan, karena perjalanan meraih mimpi bergantung pada diri sendiri dan bukan orang lain,” ujarnya.
Pelajaran yang dapat diambil: 
  • JANGAN pernah menjadikan situasi dan kondisi sebagai penghalang untuk meraih Cita-cita tapi jadikan Sikon tersebut sebagai pemacu semangat kita untuk jadi lebih Baik dari sebelumnya !!!
  • Jangan pernah tangisi keadaan, tetapi tangisilah harapan yang tidak kamu Perjuangkan!

Antara Pendidikan dan Kemiskinan

 
“Pendidikan dan Kemiskinan Merupakan 
Satu Mata Rantai yang Tidak bisa dipisahkan” 
Indonesia merupakan Negara yang mempunyai sumber daya alam yang berlimpah, tetapi kenapa yah tidak bisa menjadi kaya bahkan untuk menjadi Negara maju-pun kita masih merayap-rayap untuk menggapainya?”

Bukankah di Riau kaya akan gas alam? Bukankah di Papua kaya akan Batubara, Tembaga dan Emas? Bukankah Kalimantan penuh dengan tambang mineral, hutan lebat dengan kayu-kayu bermutu tinggi?

Teringat sebuah jawaban dari bibir mungil seorang dosen cantik universitas negeri yang mengatakan salah satu penyebabnya adalah Indonesia memiliki tingkat pendidikan yang buruk sehingga menyebabkan kemampuan suatu masyarakkat untuk mengelolah sumber daya alam sangatlah minim dan parahnya lagi saling melempar-lempar tangan untuk memperbaikinya.
Menurut Fuad Bawazier, Pemerintah sudah menganggap program-program yang tengah berjalan telah benar dan tidak ingin menerima semacam koreksi dari berbagai pihak,,-WOOWW,, “Ini harus diubah, pemerintah harus menerima masukan untuk mendapatkan perubahan yang lebih baik” Tambah Bawazier dalam suatu dialog kebangsaan.

Saya sangat setuju dengan bapak Fuad Bawazier, Pemerintah memang harus siap diberikan masukan ataupun kritik yang membangun agar Indonesia bisa bangkit dari keterpurukan, kita tidak perlu saling menghujat dan menyalahkan satu sama lain. Karena Negara tidak akan pernah maju jika kita hanya saling melempar tangan, saling menyalahkan tanpa bersatu untuk mencari solusi atau jalan keluar untuk perubahan Indonesia yang lebih baik!..

Sebenarnya, bangsa ini sedang menunggu peran-yah peran implementasi pendidikan yang mencerdaskan, membawa kehidupan bangsa yang beradap , memiliki daya saing yang tinggi, serta berkualitas dan mandiri! Namun Sayang,,, Sejarah pendidikan negeri ini selalu diwarnai dengan lika-liku kepentingan politik yang praktis bahkan kerdil oleh segelintir pihak sehingga pendidikan tidak mampu melakukahan hal-hal yang konstruktif. Realitas pendidikan selalu diarahkan untuk membenarkan suatu kepentingan penguasa. Pendidikan bagaikan dalam suatu penjara sehingga ia tidak bias meningkatkan atau mewujudkan suatu perubahan bagi bangsa ini! Hummmsss,,,,

Di beberapa daerah, pendidikan telah siap di-perjual belikan dengan harga yang tinggi, sehingga hanya orang-orang yang memiliki kantong tebal yang dapat menikmati dunia pendidikan. Sementara masyarakat menengah ke bawah yang hidupnya berda di garis kemiskinan, hanya gigit jari dan siap terjatuh dengan sendirinya untuk mengenyam yang namanya Pendidikan. Hal ini semakin di support oleh tingginya harga kebutuhan pendidikan yang semakin tingi, sehingga mendorong generasi penerus bangsa untuk putus sekolah dan lebih memilih untuk membantu keluarganya untuk mencari nafkah agar bias bertahan hidup..

Memang, pemerintah telah melakukan upaya untuk menangani kemiskinan dalam pendidikan dengan program-program yang cukup bagus, namun apakah pemerintah telah memastikan , bahwa bantuan yang mereka berikan telah sampai ketangan yang lebih berhak menerima, apakah tangan-tangan jail orang yang tidak bertanggung jawab tidak ikut serta dalam mengambil keuntungan dalam program tersebut??

Jadi,, Apakah bisa Negara ini maju , jika hanya orang-orang yang berduit dan mempunyai kantong yang berat dapat merasakan fasilitas pendidikan yang memuaskan dan mengenyam pendidikan yg berkualitas???

Memang benar kata orang miskin, Dinegeri ini yang kaya semakin kaya dan yang miskin semakin miskin.. Apa-apa bayar,, sedikit-sedikit harus nyogok! Hmmsss Apa kata dunia! Mau maju tapi dihambat,, hufftt

Sekarang, kita kemalikan lagi kepada pemerintah , bagaimana ia mengelolah system pemerintahan agar dapat mengakat harkat dan martabat bangsa ini agar bisa lebih maju. Jangan hanya bisanya mengambil uang rakyat dengan jalan yg tidak benar..
Reff : http://zhuldyn.wordpress.com dengan beberapa modifikasi!

Ramai-ramai Uji Publik Kurikulum Baru

 
Rencana Kurikulum 2013 yang sempat menimbulkan polemik, pro dan kontra, mulai memasuki uji publik. Semua lapisan masyarakat bisa memberikan masukan dan pendapat untuk menyempurnakan kurikulum yang bakal menggantikan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) yang berlaku saat ini.

Masyarakat yang ingin memberian pendapat bisa mengakses situs http://kurikulum2013.kemdikbud.go.id. Dari situs ini pula mereka bisa memperoleh draf kurikulum baru dan alternatif yang ditawarkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan terkait teknis pelaksanaannya.

“Bagi yang tidak setuju bisa menyampaikannya di situ, tetapi harus juga mencantumkan alasan kenapa tidak setuju dan sebaiknya bagaimana. Jangan dibatalkan,” kata Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh belum lama ini. “Silakan berpendapat. Kami terima masukannya. Mana yang harus diperbaiki, mana yang kurang.”

Menurut dia, pendapat masyarakat luas sangat dibutuhkan agar dapat mengoreksi kekurangan yang ada pada kurikulum yang akan diluncurkan pada pertengahan 2013 mendatang itu. Masukan tersebut akan digunakan untuk menyempurnakan formula kurikulum 2013.

Uji publik juga akan dilakukan lewat kunjungan atau roadshow ke lima kota besar dan 33 kabupaten/kota di Indonesia. Berbagai fase harus dilewati oleh kurikulum baru ini untuk memperoleh kesempurnaan saat diterapkan pada Juni 2013 nanti. Saat ini, kurikulum 2013 tengah memasuki fase uji publik selama tiga minggu di lima kota besar dan 33 kabupaten/kota di Indonesia.

Kepala Badan Pengembangan dan Penelitian Kemdikbud, Khairil Anwar Notodiputro, menyebutkan, uji publik ini menggunakan beberapa pendekatan, yaitu secara langsung dan secara online yang dapat diakses oleh semua masyarakat.

Dalam pendekatan secara langsung, pihak yang dilibatkan adalah guru, praktisi pendidikan, pengamat pendidikan, ahli pendidikan, anggota DPR, anggota DPRD, kepala dinas pendidikan, tim narasumber wapres, tim inti, serta unsur Kemendikbud unsur Kemenag.

“Semuanya diajak di sini untuk memberi masukan. Ada sekitar 383 orang yang akan ikut uji publik di Jakarta yang berlangsung tiga hari sejak 29 November 2012,” katanya.

Pada uji publik langsung, sebelum memberi masukan, para peserta uji publik yang terdiri atas banyak pihak ini mendengarkan paparan dan penjelasan terkait draf kurikulum baru tersebut. Selanjutnya, para peserta akan dibagi menjadi beberapa kelompok untuk melakukan diskusi terkait paparan tersebut.

“Fokus diskusinya seputar paparan tersebut, tapi instrumennya terkait Standar Kompetensi Lulusan, struktur kurikulum, standar proses, dan penilaian,” ujar Khairil.

Setelah diberi waktu lebih dari 120 menit untuk berdiskusi, masing-masing kelompok diberi waktu untuk melaporkan hasil kerjanya dan rumusan hasil rekomendasi untuk kurikulum 2013. Hasil rekomendasi tersebut disusun dan ditelaah untuk kemudian dikombinasikan menjadi rumusan hasil uji publik yang nantinya dijadikan penyempurnaan kurikulum 2013.

“Jadi, dokumen kurikulum 2013 yang disempurnakan nantinya berdasarkan dari uji publik yang dilakukan saat ini,” ujarnya.

Khairil menyebutkan, konsep pengembangan kurikulum pada tingkat nasional dilakukan dengan menyusun kurikulum, panduan pelaksanaan kurikulum dan pembelajaran, serta model teks buku pelajaran.

Menurut dia, kurikulum tahun depan akan mengarahkan para siswa pada observasi dan pembuatan laporan dalam setiap mata pelajaran. Dalam buku akan diberikan tuntunan untuk proses pembelajaran seperti itu.

Juga pola pengadaan buku pelajaran untuk siswa, katanya, berbeda dengan masa-masa sebelumnya. Kali ini pemerintah menyiapkan buku teks pelajaran untuk siswa dan buku pegangan guru untuk setiap mata pelajaran yang didistribusikan ke sekolah-sekolah. Buku-buku pelajaran akan diberikan secara gratis kepada guru dan siswa.
Reff : www.beritakaget.com

Empat Masukan Penting untuk Kurikulum 2013

 
Empat masukan penting bagi dilaksanakannya kurikulum 2013 diluncurkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mulai ajaran tahun depan.

Demikian dikemukakan pengamat pendidikan HAR Tilaar dalam uji publik kurikulum 2013 yang berakhir, Jumat (30/11) lalu.

Guru Besar Universitas Negeri Jakarta (UNJ) yang turut hadir dalam uji publik itu membeberkan empat masukan tersebut. Pertama, implementasi kurikulum baru tergantung kualitas guru. Kedua, komitmen pemerintah daerah turut menentukan sehinggga diperlukan revisi Undang Undang Otonomi Daerah.

Ketiga, penggabungan mata pelajaran seperti IPA-IPS di tingkat SD perlu ditinjau kembali. Sedangkan yang terakhir, diperlukan petunjuk pelaksanaan yang jelas dalam implementasi kurikulum 2013.

"Jangan seperti Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) yang sejak diluncurkan tahun 2006 tidak ada petunjuk sehingga gagal," kata Tilaar.

Aktivis guru, Retno Listyarti, sependapat dengan Tilaar. Penggabungan mapel IPA-IPS mesti dicermati. "Saya setuju pendapat Pak Tilaar bahwa pengabungan IPA dan IPS harus dicermati dengan seksama. Lebih tepat justru Bahasa Indonesia yang dimasukan dalam mata pelajaran IPA dan IPS," cetusnya.

Ia memisalkannya dalam konteks memahami bacaan, namun hemat dia hal ini pasti menimbulkan kontra karena tak mungkin menghilangkan mata pelajaran Bahasa Indonesia karena nanti dianggap tidak nasionalis.

"Jadi yang benar seharusnya tidak menghilangkan IPA dan IPS. Kalaupun pemerintah ngotot, maka saya setuju pendapat Darmaningtyas untuk kelas I-III saja IPA-IPS diintegrasi. Kelas IV-VI harus menjadi mata pelajaran yang berdiri sendiri," ujar Retno, Sekjen Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) itu.

Untuk pembelajaran tematis, lanjut guru PPKn SMAN 13 Jakarta ini, para guru cenderung mudah melaksanakan pada level kelas I-III, kalau di kelas IV-VI lebih sulit menerapkan pembelajaran tematik.
Sourcce : www.metrotvnews.com

Uji Publik Kurikulum 2013: Penyederhanaan, Tematik-Integratif

 
Pengembangan Kurikulum 2013 dilakukan dalam empat tahap. Pertama, penyusunan kurikulum di lingkungan internal Kemdikbud dengan melibatkan sejumlah pakar dari berbagai disiplin ilmu dan praktisi pendidikan. Kedua, pemaparan desain Kurikulum 2013 di depan Wakil Presiden selaku Ketua Komite Pendidikan yang telah dilaksanakan pada 13 November 2012 serta di depan Komisi X DPR RI pada 22 November 2012. Ketiga, pelaksanaan uji publik guna mendapatkan tanggapan dari berbagai elemen masyarakat. Salah satu cara yang ditempuh selain melalui saluran daring (on-line) pada laman  http://kurikulum2013.kemdikbud.go.id , juga melalui media massa cetak. Tahap keempat, dilakukan penyempurnaan untuk selanjutnya ditetapkan menjadi Kurikulum 2013.

Inti dari Kurikulum 2013, adalah ada pada upaya penyederhanaan, dan tematik-integratif. Kurikulum 2013 disiapkan untuk mencetak generasi yang siap di dalam menghadapi masa depan. Karena itu kurikulum disusun untuk mengantisipasi perkembangan masa depan.

Titik beratnya, bertujuan untuk mendorong peserta didik atau siswa, mampu lebih baik dalam melakukan observasi, bertanya, bernalar, dan mengkomunikasikan (mempresentasikan), apa yang mereka peroleh atau mereka ketahui setelah menerima materi pembelajaran. Adapun obyek yang menjadi pembelajaran dalam penataan dan penyempurnaan kurikulum 2013 menekankan pada fenomena alam, sosial, seni, dan budaya.

Melalui pendekatan itu diharapkan siswa kita memiliki kompetensi sikap, ketrampilan, dan pengetahuan jauh lebih baik. Mereka akan lebih kreatif, inovatif, dan lebih produktif, sehingga nantinya mereka bisa sukses dalam menghadapi berbagai persoalan dan tantangan di zamannya, memasuki masa depan yang lebih baik.

Pelaksanaan penyusunan kurikulum 2013 adalah bagian dari melanjutkan pengembangan Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK) yang telah dirintis pada tahun 2004 dengan mencakup kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan secara terpadu, sebagaimana amanat UU 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional pada penjelasan pasal 35, di mana kompetensi lulusan merupakan kualifikasi kemampuan lulusan yang mencakup sikap, pengetahuan, dan keterampilan sesuai dengan standar nasional yang telah disepakati. Paparan ini merupakan bagian dari uji publik Kurikulum 2013, yang diharapkan dapat menjaring pendapat dan masukan dari masyarakat. (isn/dikbud)

Scan 4D Ultrasonik Mampu Menunjukkan Janin Menguap & Mengidentifikasi Bayi Sehat


Menggunakan scan ultrasound 4D yang membedakan antara menguap dan membuka mulut sederhana, para peneliti di Inggris menunjukkan cara yang berguna untuk memantau perkembangan kesehatan janin.

Pemimpin peneliti Nadja Reissland, dari Departemen Psikologi di Universitas Durham, dan rekan, menulis tentang temuan mereka dalam edisi November 21 dari akses terbuka jurnal online PLoS ONE.

Scan 4D Ultrasonik adalah untuk scan 3D seperti rekaman video dimana foto tersebut mash berada di 3D, tetapi juga memiliki dimensi waktu, yang memungkinkan dokter dan peneliti untuk mengukur berapa lama perilaku mereka mengamati berlangsung selama beberapa waktu. 

Dalam kasus apapun, penulis utama studi tersebut, Nadja Reissland, seorang psikolog perkembangan di Durham University di Inggris, mengatakan bahwa menguap dalam janin berbeda dengan menguap pada orang dewasa.

"Ketika kita melihat janin menguap, itu bukan karena lelah," katanya. "Menguap itu sendiri mungkin memiliki beberapa jenis fungsi dalam perkembangan yang sehat. Janin menguap, dan kemudian ketika mereka mengembangkan mereka berhenti menguap. Ada sesuatu yang istimewa dalam menguap. ". Ungkapnya lebih lanjut.

Dalam informasi latar belakang mereka, para peneliti menjelaskan bagaimana beberapa peneliti mengklaim janin yang menguap sementara adalah proses pembukaan mulut sederhana. Mereka juga mencatat ada penjelasan perkembangan perbedaan. Jadi mereka berangkat untuk menyelidiki, menggunakan pengukuran berulang, bagaimana janin berkembang menguap dibandingkan dengan pembukaan mulut sederhana.

Bayi menguap pada Scan 4d ini menunjukkan bayi menguap dalam rahim . Ilmuwan berpikir dapat digunakan untuk memantau kesehatan mereka berkembang.

Untuk studi mereka, mereka merekam 4D USG rekaman video dari wajah dan tubuh bagian atas dari 15 janin sehat (8 perempuan dan 7 laki-laki) pada 24, 28, 32 dan 36 minggu kehamilan.

Mereka membedakan menguap dari mulut yaitu "oleh bagian pembukaan siklus gerakan yang lebih lama dibandingkan dengan bagian penutupan siklus". (Pengamatan semacam ini tidak mungkin dengan stills 3D, yang dimana hanya bisa berfungsi mendeteksi mulut menganga di puncak menguap dan terlihat sama dengan menganga di puncak pembukaan mulut yang sederhana, kata para peneliti.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa lebih dari setengah mulut terbuka mereka menyebut sang bayi sedang menguap, dimana frekuensi menguap menurun dari 28 minggu kehamilan, dan tidak ada perbedaan antara pria dan wanita.

Meskipun tidak ada yang tahu apa tujuan menguap melayani atau bagaimana pentingnya, para peneliti menyarankan mungkin ada link ke perkembangan janin, dan bisa berfungsi sebagai indeks kesehatan pada bayi yang belum lahir.

Reissland mengatakan dalam sebuah pernyataan pers bahwa temuan membangun kerja sebelumnya pada janin menguap, dan menunjukkan mengurangi perilaku sebagai janin tumbuh.

"Tidak seperti kita, janin tidak menguap secara berkelanjutan, juga tidak menguap karena mereka mengantuk. Sebaliknya, frekuensi menguap dalam rahim dapat dihubungkan dengan jatuh tempo dari otak di awal kehamilan," katanya.

Tambahnya, "Mengingat bahwa frekuensi menguap dalam sampel kami, janin sehat menurun dari 28 minggu sampai 36 minggu kehamilan, tampaknya menunjukkan bahwa menguap dan membuka mulut sederhana memiliki fungsi pematangan awal kehamilan."

Ada juga saran bahwa menguap bisa dikaitkan dengan perkembangan sistem saraf pusat, tetapi hanya penelitian lebih lanjut pada ibu dan janin bisa mengkonfirmasi ini. Studi ini didanai oleh Dewan Riset Ekonomi dan Sosial (ESRC)
Source : www.frontroll.com

Material Tanah Bisa Hasilkan Listrik

Tim peneliti mensintesis komponen pada tanah Penemuan Baru! Material Tanah Bisa Hasilkan Listrik 
Tahukah kamu, kalau tanah tidak hanya sekadar untuk diinjak? Temuan baru dari tim peneliti Universitas Michigan, AS menyatakan bahwa komponen dalam tanah biasa dapat menyerap panas dan dapat langsung diubah menjadi tenaga listrik. 

Para peneliti ini mengatakan mereka berhasil membuat terobosan sekaligus temuan baru dengan menggunakan bahan dasar murah dan mudah ditemui di lingkungan sekitar, yaitu tanah ataupun kotoran yang terkandung di dalamnya. Para peneliti sangat antusias dengan temuan baru ini, sebab diyakini bahan dasar yang mudah didapat ini bisa memicu sebuah revolusi pembangkit listrik ramah lingkungan, yaitu dengan memanfaatkan limbah-limbah panas dan sumber umum lainnya seperti tanah, polusi, dan pencemaran industri pada tanah.

Bahan ini dapat disebut sebagai terobosan termoelektrik, di mana bertugas untuk mengambil panas dari panas yang dihasilkan mesin mobil, mesin pabrik, dan lainnya untuk diubah menjadi tenaga listrik yang lebih berguna. Dengan kata lain, bahan termoelektrik adalah bahan yang dapat langsung mengubah perbedaan suhu dengan tegangan listrik, ataupun sebaliknya. Tentu dengan kemampuan mengubah panas seperti itu, bahan termoelektrik ini mampu mengatasi tingkat polusi dunia dan pemanasan global, karena sebagian besar panas Bumi ini dihasilkan oleh mesin-mesin kendaraan bermotor, mesin berat, mesin pabrik, dan sebagainya. 

Donald Morelli selaku pemimpin tim peneliti tersebut sekaligus profesor teknik kimia dan ilmu material di Universitas Michigan mengatakan bahwa timnya telah berhasil mensintesis beberapa senyawa yang juga terdapat di dalam mineral alami yang berlimpah di Bumi ini. Mineral alami itu dikenal dengan nama Tetrahedrites. 

Profesor Morelli juga mengatakan cukup dengan memodifikasi komposisi dengan cara yang sangat sederhana, mereka sudah dapat menghasilkan material termoelektrik yang efesien. Akan tetapi, tidak dapat dipungkiri kalau hampir semua ilmuwan di dunia ini sedang berlomba-lomba untuk mendapatkan bahan termoelektrik. Banyak di antara mereka yang sudah pernah melakukan penelitian terhadap bahan tersebut, namun tidak cocok karena menggunakan skala besar saat uji cobanya. Meski demikian, jika suatu saat nanti para ilmuwan tersebut sudah benar-benar berhasil menciptakan bahan yang ramah lingkungan untuk pembangkit tenaga listrik, maka risiko global warming dapat terkontrol sedikit demi sedikit.
Reff : ciricara.com

Misteri Penemuan Piramida Terbaru Di Laut Segitiga

    
Beberapa ilmuwan Amerika Serikat dan Perancis serta negara lainnya pada saat melakukan survey di area dasar laut Segitiga Bermuda,Samudera Atlantik. Hasil survery mereka menemukan sebuah piramida berdiri tegak di dasar laut yang tak pernah diketahui orang, berada dibawah ombak yang menggelora!.

Panjang sisi dasar piramida ini mencapai 300 meter,tingginya 200 meter,dan jarak ujung piramida ini dari permukaan laut sekitar 100 meter.Jika bicara tentang ukuran,piramida ini lebih besar skalanya dibandingkan dengan piramida Mesir kuno yang ada di darat.

Di atas piramida terdapat dua buah lubang yang sangat besar,air laut dengan kecepatan tinggi melalui kedua lubang ini,dan oleh karena itu menggulung ombak yang mengamuk dengan membentuk pusaran raksasa yang membuat perairan disekitar ini menimbulkan ombak yang dahsyat menggelora dan halimun pada permukaan laut.Penemuan terbaru ini membuat para ilmuwan takjub.

Bagaimanakah orang dulu membangun piramida dan hidup didasar laut dengan lautnya yang gemuruh menggelora? Ada beberapa ilmuwan Barat yang berpendapat bahwa Piramida di dasar laut ini mungkin awalnya dibuat diatas daratan,lalu terjadi gempa bumi yang dahsyat,dan tenggelam ke dasar laut seiring dengan perubahan di darat.

Ilmuwan lainnya berpendapat bahwa beberapa ratus tahun yang silam perairan di area Segitiga Bermuda mungkin pernah sebagai salah satu landasan aktivitas bangsa Atlantis,dan Piramida di dasar laut tersebut mungkin sebuah gudang pemasokan mereka.

Ada juga yang curiga bahwa Piramida mungkin sebuah tanah suci yang khusus dilindungi oleh bangsa Atlantis pada tempat yang mempunyai sejenis kekuatan dan sifat khas energi kosmosnya.

Piramida ini bisa menarik dan mengumpulkan sinar kosmos,medan energi atau energi gelombang lain yang belum diketahui.Struktur pada bagian dalamnya mungkin adalah resonansi gelombang mikro,yang memiliki efek terhadap suatu benda dan menghimpun sumber energi lainnya.

Benarkah demikian? Master Li Hongzhi dalam buku Zhuan Falun mempunyai penjelasan tentang penemuan peradaban prasejarah sebagai berikut:

“Di atas bumi ada benua Asia,Eropa,Amerika Selatan,Amerika Utara,Oceania,Afrika dan benua Antartika,yang oleh ilmuwan geologi secara umum disebut ‘lempeng kontinental’.Sejak terbentuknya lempeng kontinental sampai sekarang,sudah ada sejarah puluhan juta tahun.

  

Dapat dikatakan pula bahwa banyak daratan berasal dari dasar laut yang naik ke atas,ada juga banyak daratan yang tenggelam ke dasar laut,sejak kondisi ini stabil sampai keadaan sekarang,sudah bersejarah puluhan juta tahun.

Namun dibanyak dasar laut,telah ditemukan sejumlah bangunan yang tinggi besar dengan pahatan yang sangat indah,dan bukan berasal dari warisan budaya umat manusia modern,jadi pasti bangunan yang telah dibuat sebelum ia tenggelam ke dasar laut.” Dipandang dari sudut ini,misteri asal mula Piramida dasar laut ini sudah dapat dipecahkan!
Sumber : duniakaomao.blogspot.com

Penemuan Terbaru soal Orangutan Kalimantan

 
Selama beberapa hari belum lama ini TV NHK melakukan penelitian di pulau Kalimantan mengenai karakter kehidupan orangutan dan disiarkan tadi sekitar jam 19.40-20.00 waktu setempat. Hasil penemuan baru dari peliputan dan dokumentasi sangat menarik, bukan hanya dilakukan tim NHK di daratan tetapi juga lewat udara (helikopter).

Peliputan di satu titik tempat memusatkan diri pada sumber mata air mineral dan agak asin, bukan air tawar. Di lokasi tersebut dipasang beberapa kamera pengintai, termasuk satu kamera kecil dekat sumber mata air sehinga dapat merekam langsung dari dekat segala tingkah laku, mimik dan respon orangutan di sumber mata air tersebut.

Selama beberapa hari peliputan terselubung agar tak diketahui orangutan, dilakukan sangat hati-hati dengan kamera resolusi tinggi dan wide/lebar sehingga dapat merekam seluas mungkin lingkungan hidupnya, ternyata sekeliling sumber air minum itu dihuni oleh 18 orangutan berbeda.

Ternyata diketahui sebagai hasil penelitian, semua orangutan tempat tinggalnya mengelilingi sumber mata air tersebut. Tapi yang datang minum tidak sekaligus, melainkan selalu satu per satu dan berusaha tidak diketahui mahluk lain.

Itulah sebabnya setiap selesai mengecap air minum dari sumber mata air itu, orangutan selalu mendongak ke atas, melihat ke kanan ke kiri dan ke sekelilingnya, ingin tahu seandainya ada yang mengintip, ada mahluk lain atau tidak, penuh kecurigaan.

Apabila diketahui ada gerakan mencurigakan maka dia akan segera menghindar, menyelinap, mengumpet di balik pohon, dan naik ke atas pohon tinggi tempatnya semula.

Orangutan ternyata mahluk yang cerdik. Kamera kecil yang disembuyikan dekat sumber mata air akhirnya dapat diketahui, ketahuan, lalu diambil dan buang karena dianggap barang aneh yang berbahaya tak boleh dekat sumber air tersebut.

Dari pengamatan lewat helikopter ternyata kelihatan sekali sarang tempat tinggal orangutan tepat di atas pohon tertinggi, yang dibuatnya sendiri dengan merajut ranting-ranting kuat pohon sebagai kerangka dasarnya, lalu diselimuti dengan berbagai daun kering, akar-akaran kering sebagai "tempat tidurnya".

Kelihatan sekali dari udara, beberapa tempat tinggal orangutan tersebut mengitari sumber air minum tersebut yang menjadi sumber kehidupan bagi 18 orangutan yang terekam kamera NHK, baik muda maupun tua bahkan juga anak-anak yang masih digendong dan disembunyikan ibunya.

Pengambilan gambar dari jarak dekat tersebut memperlihatkan orangutan muda dengan ciri khas yang mudah dikenali melalui bagian sekitar mulut yang berwarna muda. Apabila orangutan sudah tua maka bagian mulut tersebut akan berwarna gelap.

Hasil penelitian lain memperlihatkan bahwa orangutan memang tidak suka berteman. Meskipun tahu tetangganya juga orangutan tetapi tampak malah berusaha menjauh dan menyendiri tak mau menegor atau tak mau bersosialisasi. Apalagi kalau sudah punya anak maka hanya anak sendiri yang diperhatikan tak mau peduli sekelilingnya.

Orangutan yang lelaki, pada saat ingin kawin biasanya mengeluarkan suara-suara, tanda dan usahanya untuk menarik perhatian yang wanita. Tetapi apabila bertemu sesama lelaki dewasa, ada kemungkinan terjadi pertengkaran. Karena itu orangutan lelaki biasanya berhati-hati sebelum mengeluarkan suara menarik orangutan lawan jenisnya tersebut.
Sumber : www.tribunnews.com