aguspurnomosite.blogspot.com

aguspurnomosite.blogspot.com
Berpikir Luas Membuka Cakrawala Kehidupan! Berusaha Memberikan Yang Terbaik Untuk Masa Depan! Katakan "Go Go Go SEMANGAT" !!!

Kamis, 16 Mei 2013

Berpikir Kritis dan Pentingnya Bagi Peserta Didik

Pentingnya kemampuan berpikir kritis tak lepas dari teori konstruk pemikiran, dalam artian kurikulum menginginkan peserta didik mampu memiliki sebuah daya dalam hal mebangun kerangka berpikir kritis, sehingga output yang akan dihasilkan akan benar-benar bergaransi baik dalam pengembangan soft skilnya, kemampuan ini seringkali tidak diberdayagunakan oleh guru-guru dalam mengeksplor kemampuan kognitif siswa, banyak proses pembelajaran yang digunakan oleh guru yang hanya mengandalkan sebuah istilah yang penting pembelajaran ada, tapi mereka tidak memahami bahwa bukan hanya dari segi itu kemampuan kognif siswa akan tercapai. Benar terlihat ada pembelajaran tapi kualitas yang ada hanyalah sebuah standar yang benar-benar tak menghasilkan apa-apa. Kebanyakan oknum guru hanya mengamankan dirinya sendiri, misalnya ada materi yang dirasa sulit di gunakan metode pre memory, bahkan lonacat-loncatan seperti kutu loncat, evaluasi yang diberikan juga adalah evaluasi yang mengamankan dirinya, misalnya kalau pakai analisis tingkat tinggi seperti uraian bebas akan menyita waktu.

Inilah beberapa hal yang perlu menjadi bahan pengkaderan bagi para oknum guru yang sedang asiknya dengan NIP mereka masing-masing, tanpa memberikan input yang maksimal bagi peserta didiknya. Berikut ini penulis sedikit menguraikan satu kemampuan yang mungkin bisa memberi efek positif bagi peserta didik, yaitu mengenai kemampuan berpikir kritis.Kemampuan berpikir merupakan kemampuan yang sangat penting untuk kehidupan. Kemampuan seseorang untuk dapat berhasil dalam kehidupannya antara lain ditentukan oleh keterampilan berpikirnya, terutama dalam upaya memecahkan masalah-masalah kehidupan yang dihadapinya. Kemampuan berfikir akan mempengaruhi keberhasilan hidup karena terkait apa yang akan dikerjakan dan apa yang akan menjadi output individu.

Salah satu kecakapan hidup (life skill) yang perlu dikembangkan melalui proses pendidikan adalah keterampilan berpikir. Morgan (1999) mengutip pendapat Marzano (1992) memberikan kerangka tentang pentingnya pembelajaran berpikir yaitu:
  • berpikir diperlukan untuk mengembangkan sikap dan persepsi yang mendukung terciptanya kondisi kelas yang positif, 
  • berpikir perlu untuk memperoleh dan mengintegrasikan pengetahuan, 
  • perlu untuk memperluas wawasan pengetahuan, 
  • perlu untuk mengaktualisasikan kebermaknaan pengetahuan, 
  • perlu untuk mengembangkan perilaku berpikir yang menguntungkan. Beberapa keterampilan berpikir yang dapat meningkatkan kecerdasan memproses dalam life skill adalah keterampilan berpikir kritis keterampilan mengorganisir otak, dan keterampilan analisis. 
Keterampilan berpikir kritis merupakan suatu kompetensi yang harus dilatihkan pada peserta didik, karena kemampuan ini sangat diperlukan dalam kehidupan (Schafersman, 1999 dalam Arnyana, 2004). Selain itu kemampuan berpikir kritis adalah suatu proses berpikir yang dapat diterima akal reflektif yang diarahkan untuk memutuskan apa yang dikerjakan atau diyakini, dalam hal ini tidak sembarangan, tidak membawa ke sembarang kesimpulan tetapi kepada ke kekesimpulan yang terbaik.Guru harus membantu siswa untuk mengembangkan keterampilan berpikir kritis melalui beberapa hal diantaranya model, dan metode pembelajaran yang mendukung siswa untuk belajar secara aktif.

Ketrampilan berfikir kritis dapat dikembangkan baik secara langsung maupun tak langsung dalam pembelajaran biologi. Pembelajaran biologi yang diarahkan pada pembelajaran konstruktivisme yang membentuk pembelajaran penuh makna tidak akan berlangsung baik tanpa adanya pembelajaran yang memungkinkan siswanya untuk berfikir kritis.

Berpikir Kritis (critical thinking) adalah sinonim dari pengambilan keputusan (decision making), perencanaan stratejik (strategic planning), proses ilmiah (scientific process), dan pemecahan masalah (problem solving). Berpikir kritis mengandung makna sebagai proses penilaian atau pengambilan keputusan yang penuh pertimbangan dan dilakukan secara mandiri. Proses perumusan alasan dan pertimbangan mengenai fakta, keadaan, konsep, metode dan kriteria. Setiap proses pembelajaran hendaknya mampu melatih aspek intelektual, emosional dan keterampilan bagi siswa. Salah satu potensi tersebut adalah kemampuan berpikir kritis yang harus dikembangkan oleh guru pada saat pembelajaran. Menurut Sapriya dan Winataputra (2003: 196) berpikir kritis adalah suatu proses berpikir yang mengemukakan penilaian dengan menerapkan norma dan standar yang benar.

Sedangkan Zaleha Izhab (2003: 84) mengartikan bahwa: 

“Berpikir kritis adalah keterampilan yang menggunakan proses berpikir dasar untuk menganalisis argument, memunculkan wawasan dan interpretasi ke dalam pola penalaran yang logis, memahami asumsi dan bias yang mendasari setiap posisi, memberikan model persentasi yang ringkas dan meyakinkan.” 
Menurut R. Swarz dan D.N. Perkins (1990) dalam Zaleha (2007: 86) berpikir kritis berarti :
  1. Bertujuan untuk mencapai penilaian yang kritis terhadap apa yang akan kita terima aatau apa yang akan kita lakukan dengan alasan yang logis.
  2. Memakai standar penilaian sebagai hasil dari berpikir kritis dalam membuat keputusan.
  3. Menerapkan berbagai strategi yang tersusun dan memberikan alasan untuk menentukan dan menerapkan standar tersebut.
  4. Mencari dan menghimpun informasi yang dapat dipercaya untuk dipakai sebagai bukti yang dapat mendukung suatu penilaian. 
Berpikir kritis dapat muncul kapan pun dalam peroses penilaian, keputusan, atau penyelesaian masalah secara umum. Kapan pun seseorang berusaha untuk mengetahui apa yang perlu dipercaya, apa yang perlu diketahui alasannya. Proses pengolahannya melalui usaha dan reflektif seperti membaca, menulis, berbicara dan mendengar. Semua dapat dilakukan secara kritis. Berpikir kritis sangat penting agar dapat menggunakan potensi pikiran secara optimal sehingga menjadi pembaca yang cermat dan penulis kreatif.

Dari pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa pola berpikir kritis merupakan suatu proses strategi untuk meminta penjelasan tentang sesuatu hal yang membuat rasa ingin tahu seseorang mengenai hal tersebut sekaligus merupakan cara seseorang dalam melihat suatu pernyataan, masalah ataupun gagasan secara objektif.

Berpikir kritis dapat juga dikatakan sebagai suatu keterampilan berpikir secara reflektif untuk memutuskan hal-hal yang dilakukan dimana kemampuan berpikir kritis setiap siswa tidaklah sama, oleh karena itu kemampuan berpikir kritis dalam proses pembelajaran perlu dilatih dan dikembangkan oleh guru. Salah satu cara yang dapat dikembangkan dalam melatih kemampuan berpikir kritis bagaimana siswa dapat mencari dan menemukan masalah, menganalisis masalah, membuat hipotesis mengumpulkan data, menguji hipotesis serta menentukan alternatif penyelesaian.

Spitler (1992: 90-93) mengemukakan bahwa : 

“Keterampilan berpikir kritis itu adalah keterampilan bernalar dan berpikir reflektif yang difokuskan untuk memutuskan hal-hal yang diyakini dan dilakukan. Salah satu potensi/kemampuan yang dimiliki siswa adalah kemampuan dari segi kognitif, yaitu ketika mereka mendapatkan dan memproses informasi, kemampuan tersebut hendaknya diproses melalui pola berpikir kritis. Cara ini dapat membantu siswa untuk menerima sesuatu hal secara nalar/rasional.” 
Demikian juga Jhonson (2006:183) berpendapat bahwa : 
“Berpikir kritis merupakan sebuah proses yang terarah dan jelas yang digunakan dalam kegiatan mental seperti memecahkan masalah, mengambil keputusan, membujuk, menganalisis asumsi dan melakukan penelitian ilmiah.” 
R.H. Enis (Zaleha: 2008::87) mengungkapkan bahwa: 
“Berpikir kritis adalah: berpikir secara beralasan dan reflektif dengan menekankan pembuatan keputuasan tentang apa yang harus dipelajari atau dilakukan. Berpikir kritis dapat dicapai dengan lebih mudah apabila seseorang itu mempunyai disposisi dan kemampuan yang dapat dianggap sebagai sifat dan karakteristik pemikir yang kritis.”
Reff

11 Cara Tingkatkan Metabolisme

Setiap kali kita makan atau minum, kita harus berterima kasih kepada metabolisme kita karena telah mengkonversi semua kalori menjadi energi. Berat badan, jenis kelamin, dan usia, memang mempengaruhi tingkat metabolisme. 

Namun, ada cara mandiri untuk mengontrol kecepatan metabolisme. Semakin cepat metabolisme terjadi, semakin banyak pula kalori yang terbakar. Berikut adalah 11 cara untuk mempercepat metabolisme tubuh seperti yang disarankan Laura Schwecher dalam Health.com 8 Mei 2013.

1. Tidur!
Para peneliti telah menemukan hubungan antara metabolisme dan tidur. Dan, tidur sama sekali tidak menurunkan metabolisme, malah sebaliknya.

2. Minum teh hijau.
Tidak hanya makanan kaya anti-oksidan, peneliti juga telah menemukan bahwa teh hijau dapat mempercepat metabolisme. Ditambah lagi, teh hijau itu bebas kalori. Jadi, tidak ada alasan untuk tidak menikmati secankir yang penuh kesegaran.

3.Olah raga ringan secara intensif
Meski hanya berjalan perlahan, nyatanya kegiatan ini dapat membakar kalori, asal dilakukan secara intensif. Daripada melakukan olahraga berat sesekali, lebih baik Anda melakukan olahraga ringan secara intenif.

4. Jangan melewatkan sarapan.

Mungkin sudah saatnya untuk mempertimbangkan kembali untuk menunda sarapan. Studi menunjukkan, metabolisme mulai bekerja cepat saat mulai sarapan. Jika Anda tidak nafsu untuk makan di pagi hari, makanlah cemilan atau semangkuk yogurt

5. Angkat beban berat.
Mengangkat beban berat tidak hanya untuk mebentuk tubuh atau melangsikannya. Angkat beban juga dapat membantu mempercepat tingkat metabolisme.

6. Minum yang cukup.
Lupakan konsumsi minuman berakohol. Minum air putih yang cukup adalah cara sederhana untuk mempercepat pencernaan dan membakar kalori. Kita mungkin membutuhkan lebih dari yang direkomendasikan (delapan gelas sehari)

7. Konsumsi makanan pedas.

Tambahkanlah cabai rawit atau lada di makanan Anda. Makan makanan pedas bisa membantu meningkatkan metabolisme menjadi berapi-api. Namun, jangan terlalu banyak, sebab itu juga bisa mengganggu pencernaan Anda.

8. Olahraga jantung.
Bersepeda selama 45 menit akan meningkatkan metabolisme lebih dari 12 jam. Tidak sia-sia kan Anda belajar bersepeda?

9. Makanlah dengan bijaksana.
Makan sebenarnya bisa membantu kecepatan membakar kalori. Makanan tertentu, seperti tuna dan jeruk telah terbukti mampu mempercepat tingkat metabolisme. Selain itu, tuna dan jeruk, makanan berprotein seperti telur pun dapat membantu meningkatkan metabolisme.

10.Secangkir kopi.
Minuman berkafein ini tidak sekadar membakar semangat Anda di pagi hari, tetapi juga turut membtu mempecepat metabolisme. Secangkir kopi (atau kafein) diserap ke dalam aliran darah dengan sangat cepat. Kafein akan mempercepat denyut jantung dan memberikan dorongan metabolisme yang akan mencapai puncak sekitar tiga jam setelah minum.

11. Perbanyak tertawa
Sebuah tawa kecil bisa berpengaruh besar. Para ilmuwan telah menemukan bahwa 10 menit tawa per hari dapat membakar energi. Kini, kita punya alasan lain untuk tetap tersenyum dan tertawa, bukan?

Anak Dibesarkan Kedua Orangtua Tumbuh Lebih Cerdas

Anak-anak yang dibesarkan bersama oleh kedua orang tuanya ternyata akan tumbuh menjadi anak yang lebih cerdas dibandingkan mereka yang dibesarkan oleh satu orang tua saja, demikian hasil penelitian terbaru mengungkapkan.

Bersama kedua orang tua mereka di usia awal anak-anak membuat anak lebih bisa mengembangkan sel-sel otak, demikian yang diyakini oleh para ilmuwan seperti dikutip situs Daily Mail edisi 2 Mei 2013. Namun keuntungannya berbeda antara anak lelaki dan perempuan.

Anak-anak lelaki yang dibesarkan oleh kedua orang tua mereka mempunyai fungsi memori dan belajar yang lebih baik. Sementara anak-anak perempuan lebih berkembang kemampuan koordinasi motorik dan kehidupan sosialnya.

Diyakini bahwa bayi yang hidup bersama kedua orangtuanya mendapatkan lebih banyak perhatian dan lebih stabil sehingga mereka lebih sedikit mengalami tekanan emosional pada tahun-tahun pertama kehidupan mereka. Hal ini membantu produksi sel otak menjadi lebih baik. Pada anak lelaki sel otak abu-abu yang berkembang sementara pada anak perempuan sel otak putihnya yang berkembang.

Para ilmuwan dari Hotchkiss Brain Institute (HBI) di Calgary University di Kanada mempelajari tikus dan bereksperimen dengan menciptakan satu orang tua dan dua orang tua dalam sebuah kelompok keluarga. Mereka kemudian megukur perkembangan sel otak anak-anaknya dari lahir hingga usia dewasa. Tikus dewasa dengan perkembangan sel otak tertinggi ternyata berasal dari mereka yang dibesarkan oleh kedua orangtuanya ketimbang orang tua tunggal.

Menurut Dr Samuel Weiss, direktur HBI, bayi-bayi mendapatkan lebih banyak perhatian dan perawatan karena kedua orangtuanya bergantian melakukan tugas menjaga anak-anaknya. Sebagai akibatnya, para bayi yang dibesarkan kedua orang tuanya lebih sedikit mengalami trauma di awal kehidupan mereka yang akan memberikan dampak masif pada perkembangan otak mereka di kemudian hari.

Namun, hal yang paling mengagetkan para ilmuwan adalah bahwa bayi perempuan yang tumbuh bersama kedua orangnya menjadi single mother yang baik, jika pendidikan dari orangtua diberikan dengan baik. "Hasil kerja terbaru kami menambahkan pengetahuan mengenai pertumbuhan tubuh yang mengindikasikan bahwa pengalaman suportif dini mempunyai dampak yang kekal, dan memberikan dampak positif pada fungsi otak orang dewasa," ujar Dr. Weiss.

Ia menambahkan bahwa, "Yang mengejutkan adalah manfaat dari dual parenting ini diteruskan ketika kedua kelompok ini bereproduksi, meskipun anak-anak mereka dibesarkan oleh satu wanita." Artinya, sambung dia, manfaat dual parenting ini diteruskan kepada generasi berikutnya.

Meskipun riset ini dilakukan pada tikus, banyak prinsip yang sama pada kehidupan awal yang mempengaruhi pertumbuhan, juga relevan pada manusia, kata hasil riset itu. "Pada model tikus, parenting dan lingkungan secara langsung berdampak pada produksi otak orang dewasa," ujar para peneliti. Karena itu, sambung mereka, "Sangat mungkin bahwa efek yang sama bisa ditemukan pada mamalia yang lain, seperti manusia."

10 Sifat "BIDADARI DUNIA" Wanita Muslimah

Ada 10 (Sepuluh) Sifat dan jika semuanya terdapat pada diri seorang WANITA,maka dia berhak mendapatkan Kabar Gembira,Yakni SYURGA yang luasnya Seluas Langit dan Bumi ...SUBHANALLOH . . .

Di Antara Ke-Sepuluh Sifat itu. Adalah :

1 : Iman kepada ALLOH Azza Wa Jalla :Iman yang menjadikan Pengawasan ALLOH lebih dekat kepada diri-nya dari urat leher.Dia selalu mengingat ALLOH pada saat sendiri ataupun bersama,pada saat Rahasia dan terbuka ,pada saat Sulit dan Mudah. . .

Alloh Azza Wa Jalla.Berfirman :Barangsiapa yang mengerjakan amal saleh, baik laki-laki maupunperempuan dalam keadaan beriman, maka sesungguhnya akan Kami berikan kepadanya kehidupan yang baik dan sesungguhnya akan Kami beri balasan kepada mereka dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan. (QS.An Nahl :97) 

2 : Berdiam Diri di Rumah dan tidak Bertabaruj (Bersolek untuk Orang Lain)Hal ini di tetapkan karena para perusak Iman menginginkan wanita keluar dari rumah "Khususnya" di negara yang berdiri di atas Syari'at Islam "Qur'an dan Sunnah"Para perusak itu menginginkan agar WANITA Bertabaruj (Bersolek untuk Orang Lain) dan membuang rasa malu-nya,sehingga dia berperilaku sebagai wanita'' pada masa Jahiliyah .Mereka mengikut sertakan "baca : WANITA" di segala bidang kerja.

ALLOH Azza Wa Jalla .Berfirman :dan hendaklah kamu tetap di rumahmu dan janganlah kamu berhias danbertingkah laku seperti orang-orang Jahiliyah yang dahulu dan dirikanlah shalat, tunaikanlah zakat dan taatilah Allah dan Rasul-Nya. Sesungguhnya Allah bermaksud hendak menghilangkan dosa dari kamu, hai ahlul bait dan membersihkan kamu sebersih-bersihnya.(QS.Al Ahzab :33) 

3 : Menundukan Pandangan dan Menjaga Diri-nya.

ALLOH Azza Wa Jalla.Berfirman :Katakanlah kepada wanita yang beriman: "Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan kemaluannya, dan janganlah mereka menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak dari padanya. (QS.An Nuur :31) Yakni pada kebimbangan dan Syhwat ,dia menundukan pandangan dan tidak melihat kepada laki'' yang bukan Mahrom'a . . .

4 : Menjaga Lisan-nya dari GHIBAH (Menggunjing) dan Namimah (Adu Domba).

ALLOH Azza Wa Jalla .Berfirman :Hai orang-orang yang beriman, jauhilah kebanyakan purba-sangka (kecurigaan), karena sebagian dari purba-sangka itu dosa. Dan janganlah mencari-cari keburukan orang dan janganlah menggunjingkan satu sama lain. Adakah seorang diantara kamu yang suka memakan daging saudaranya yang sudah mati? Maka tentulah kamu merasa jijik kepadanya. Dan bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Penerima Taubat lagi Maha Penyayang. (QS.Al Hujuraat :12)

Dan perkara yang paling banyak "merajalela" yang terjadi di kalangan Wanita"Naudzubillah" adalah :Menggunjing,Mencibir dan Mencela Orang lain,Khususnyakepada sesama kaum wanita . . .

5 : Menjaga Pendengaran-nya dari Nyanyian,Ucapan Kotor dan Sejenis-nya.Haramnya Lagu & NyanyianTermasuk dalam Madzhab Hanafi,Maliki,Syafi'i dan Hambali.
Rasulullah Sallallahu 'alaihi Wasallam.Bersabda :Niscaya Akan muncul di suatu Jaman kaum dari Umatku yang menghalalkan Zina,Sutera,Khamr dan Alat-alat Musik (HR.Bukhari)

ALLOH Azza Wa Jalla. Berfirman :Dan di antara manusia (ada) orang yang mempergunakan perkataan yang tidakberguna untuk menyesatkan (manusia) dari jalan Allah tanpa pengetahuan dan menjadikan jalan Allah itu olok-olokan. Mereka itu akan memperoleh azab yang menghinakan. (QS.Luqman :6) 

6 : Menghormati Suami ,Menunaikan Hak-nya, Berusaha Membuat-nya Tentram dan Mentaatinya dalam Ketaatan kepada ALLOH . . .
Rasulullah Sallallahu 'alaihi Wasallam.Bersabda :Apabila seorang Wanita Menunaikan Sholat 5 waktu,Berpuasa di Bulan Puasa,Taat kepada Suaminya Niscaya dia masuk Syurga Tuhan-nya (HR.Ahmad :1664)

7 : Hemat dalam Kehidupan ,Tidak Boros dalam Makanan,Pakaian dan tempat tinggal.Wanita MUSLIMAH hendaknya Menginfakan Kelebihan Hartanya di Jalan ALLOH,dimana ALLOH menyimpan pahalanya di Sisi-Nya. . .
ALLOH Azza Wa Jalla .Berfirman :Sesungguhnya pemboros-pemboros itu adalah saudara-saudara syaitan dan syaitan itu adalah sangat ingkar kepada Tuhannya. (QS.Al Israa' :27) 

8 : Tidak Menyerupai Laki-LakiWanita MUSLIMAH berusaha tidak meniru laki-laki dalam cara apapun,yang menjadi kekhususan bagi Laki-laki . Jangan mengubah Ciptaan ALLOH .dimana telah ALLOH ciptakan di atasnya..
Rasulullah Sallallahu 'alaihi Wasallam.Bersabda :ALLOH telah melaknat Para WANITA yang menyurupai Laki-Laki (HR.Bukhari)

dalam Hadits lain:ALLOH telah melaknat Washilah dan Mustaushilah (HR.Bukhari)Yang pertama adalah Wanita yang telah menyambung Rambutnya dan wanita yang meminta akan hal itu . .

ALLOH telah melaknat Namishah dan Mutanammisha (HR.Bukhari)Wanita yang telah Mencukur Alisnya dan Menipiskan-nya ..Semoga ALLOH melimpahkan taufiq dan Hidayah-nya untuk Mereka "WANITA" . . .

9 : Berusaha Menjaga Sholat-Sholat,Puasa-Puasa dan Sedekah-Sedekah Sunnah.

ALLOH Azza Wa Jalla .Berfirman :Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya. Ia mendapat pahala (dari kebajikan) yang diusahakannya dan ia mendapat siksa (dari kejahatan) yang dikerjakannya. (QS.Al Baqarah :286)

Karena Wanita memiliki Kesibukan di rumah ,khususnya terhadap Anak-anaknya..akan tetapi dia tidak melupakan bagiannya,terutama AL-QUR'AN danDZIKIR...

10 : Hendak-nya dia menjadi seorang Da'i di kalangan Para Wanita,menyeru kepada kebaikan dan melarang dari Kemungkaran :

Karena pada umumnya laki-laki tidak bisa berdakwa di kalngan kaum wanita.ia tidak bisa mengatasi masalah'' mereka dan tidak bisa Berkhalwat (Berduaan) denagn mereka..

Saya memohon Taufiq dan Hidayah-Nya untuk Diriku dan SemuaKaum MUSLIMIN agar menjadikan Wanita "Istri-Istri" dan Anak-anak kita ,Orang-orang yang Shalih dan Qurratu A'yun (Penyejuk Hati) bagi kita . . .Wallahu'alam Bishawab..

Reff 

41 KELEBIHAN WANITA ISLAM

1. Doa wanita lebih makbul daripada lelaki kerana sifat penyayang yang lebih kuat daripada lelaki. Ketika ditanya kepada Rasulullah S.A.W. akan hal tersebut, jawab baginda: “Ibu lebih penyayang daripada bapak dan doa orang yang penyayang tidak akan sia-sia.” 

2. Wanita yang solehah (baik) itu lebih baik daripada 70 orang lelaki yang soleh. 

3. Barang siapa yang menggembirakan anak perempuannya, derajatnya seumpama orang yang sentiasa menangis kerana takutkan Allah S.W.T. dan orang yang takutkan Allah S.W.T. akan diharamkan api neraka ke atas tubuhnya.

4. Barang siapa yang membawa hadiah (barang makanan dari pasar ke rumah)lalu diberikan kepada keluarganya, maka pahalanya seperti bersedekah. Hendaklah mendahulukan anak perempuan daripada anak lelaki. Maka barang siapa yang menyukakan anak perempuan seolah-olah dia memerdekakan anak Nabi Ismail A.S. 

5. Wanita yang tinggal bersama anak-anaknya akan tinggal bersama aku (Rasulullah S.A.W.) di dalam syurga.

6. Barang siapa mempunyai tiga anak perempuan atau tiga saudara perempuan atau dua anak perempuan atau dua saudara perempuan, lalu dia bersikap ihsan dalam pergaulan dengan mereka dan mendidik mereka dengan penuh rasa takwa serta bertanggungjawab, maka baginya adalah syurga. 

7. Daripada Aisyah r.a. “Barang siapa yang diuji dengan seSuatu daripada anak-anak perempuannya, lalu dia berbuat baik kepada mereka, maka mereka akan menjadi penghalang baginya daripada api neraka. 

8. Syurga itu di bawah telapak kaki ibu.

9. Apabila memanggil akan engkau dua orang ibu bapamu, maka jawablah
panggilan ibumu dahulu.

10. Wanita yang taat berkhidmat kepada suaminya akan tertutup pintu-pintu neraka dan terbuka pintu-pintu syurga. Masuklah dari mana-mana pintu yang dia kehendaki dengan tidak dihisab.

11. Wanita yang taat akan suaminya, semua ikan-ikan di laut, burung di udara, malaikat di langit, matahari dan bulan, semuanya beristighfar baginya selama mana dia taat kepada suaminya dan direkannya (serta menjaga sembahyang dan puasanya). 

12. Aisyah r.a. berkata “Aku bertanya kepada Rasulullah S.A.W.,siapakah yang lebih besar haknya terhadap wanita? Jawab baginda, “Suaminya.” “Siapa pula berhak terhadap lelaki?” Jawab Rasulullah S.A.W. “Ibunya.” 

13. Perempuan apabila sembahyang lima waktu, puasa bulan Ramadan, memelihara kehormatannya serta taat akan suaminya, masuklah dia dari pintu syurga mana sahaja yang dia kehendaki.

14. Tiap perempuan yang menolong suaminya dalam urusan agama, maka Allah S.W.T. memasukkan dia ke dalam syurga lebih dahulu daripada suaminya (10,000 tahun).

15. Apabila seseorang perempuan mengandung janin dalam rahimnya, maka beristighfarlah para malaikat untuknya. Allah S.W.T. mencatatkan baginya setiap hari dengan 1,000 kebaikan dan menghapuskan darinya 1,000 kejahatan.

16. Apabila seseorang perempuan mulai sakit hendak bersalin, maka Allah S.W.T.  mencatatkan baginya pahala orang yang berjihad pada jalan Allah S.W.T. 

17. Apabila seseorang perempuan melahirkan anak, keluarlah dia daripada dosa-dosa seperti keadaan ibunya melahirkannya. 

18. Apabila telah lahir (anak) lalu disusui, maka bagi ibu itu setiap satu tegukan daripada susunya diberi satu kebajikan.

19. Apabila semalaman (ibu) tidak tidur dan memelihara anaknya yang sakit, maka Allah S.W.T. memberinya pahala seperti memerdekakan 70 orang hamba dengan ikhlas untuk membela agama Allah S.W.T. 

20. Seorang wanita solehah adalah lebih baik daripada 70 orang wali.

21. Seorang wanita yang jahat adalah lebih buruk dari pada 1,000 lelaki yang jahat.

22. 2 rakaat solat dari wanita yang hamil adalah lebih baik daripada 80 rakaat solat wanita yang tidak hamil.

23. Wanita yang memberi minum susu kepada anaknya daripada badannya (susu badan)akan dapat satu pahala dari pada tiap-tiap titik susu yang diberikannya.

24. Wanita yang melayani dengan baik suami yang pulang ke rumah di dalam keadaan letih akan mendapat pahala jihad.

25. Wanita yang melihat suaminya dengan kasih sayang dan suami yang melihat isterinya dengan kasih sayang akan dipandang Allah dengan penuh rahmat.

26. Wanita yang menyebabkan suaminya keluar dan berjuang ke jalan Allah dan kemudian menjaga adab rumah tangganya akan masuk syurga 500 tahun lebih awal daripada suaminya, akan menjadi ketua 70,000 malaikat dan bidadari dan wanita itu akan dimandikan di dalam
syurga, dan menunggu suaminya dengan menunggang kuda yang dibuat daripada yakut.

27. Wanita yang tidak cukup tidur pada malam hari kerana menjaga anak yang sakit akan diampunkan oleh Allah akan seluruh dosanya dan bila dia hiburkan hati anaknya Allah memberi 12 tahun pahala ibadat.

28. Wanita yang memerah susu binatang dengan “bismillah” akan didoakan oleh binatang itu dengan doa keberkatan. 

29. Wanita yang menguli tepung gandum dengan “bismillah”, Allah akan berkatkan rezekinya. 

30. Wanita yang menyapu lantai dengan berzikir akan mendapat pahala seperti meyapu lantai di baitullah.

31. Wanita yang hamil akan dapat pahala berpuasa pada siang hari. 

32. Wanita yang hamil akan dapat pahala beribadat pada malam hari.

33. Wanita yang bersalin akan mendapat pahala 70 tahun solat dan puasa dan setiap kesakitan pada satu uratnya Allah mengurniakan satu pahala haji.

34. Sekiranya wanita mati dalam masa 40 hari selepas bersalin, dia akan dianggap sebagai mati syahid.

35. Jika wanita melayani suami tanpa khianat akan mendapat pahala 12 tahun ssolat.

36. Jika wanita menyusui anaknya sampai cukup tempo(2½ thn), maka malaikat-malaikat dilangit akan khabarkan berita bahwa syurga wajib baginya.

37. Jika wanita memberi susu badannya kepada anaknya yang menangis, Allah akan memberi pahala satu tahun solat dan puasa.

38. Jika wanita memicit/mijat suami tanpa disuruh akan mendapat pahala 7 tola emas dan jika wanita memicit suami bila disuruh akan mendapat pahala 7 tola perak.

39. Wanita yang meninggal dunia dengan keredhaan suaminya akan memasuki syurga.

40. Jika suami mengajarkan isterinya satu masalah akan mendapat pahala 80 tahun ibadat.
41. Semua orang akan dipanggil untuk melihat wajah Allah di akhirat, tetapi Allah akan datang sendiri kepada wanita yang memberati auratnya yaitu memakai purdah di dunia ini dengan istiqamah.

Komputer Dapat Miliaran Kali Lebih Hebat dari Manusia Tahun 2045?

Beberapa orang percaya manusia dapat melampaui keterbatasan fisik mereka dengan bantuan mesin. Tetapi yang lain berpikir manusia pada akhirnya akan melepaskan sebagian besar kemampuan mereka dan secara bertahap diserap ke dalam kecerdasan buatan berbasis organisme, seperti energi membuat mesin dalam sel manusia sendiri.

Ide mesin superpintar mungkin terdengar hanya terjadi pada film saja seperti "The Terminator" atau "The Matrix,". Namun banyak ahli yang meyakini ide mesin super itu dengan tingkat kecerdasan dapat melebihi manusia, bisa terjadi.

Para ahli meyakini singularitas atau saat kecerdasan buatan menyamai bahkan melebihi manusia, bisa terjadi dalam 16 tahun. Tapi ada ahli lain yang berbeda mengenai kapan dan bagaimana singularitas akan terwujud, seperti dilansir Livescience, Rabu.

Seorang futuris bernama Ray Kurzweil, dalam bukunya "The Singularity is Near: When Humans Transcend Biology", memprediksi pada 2029 komputer akan sepandai manusia dan pada 2045, komputer dapat miliaran kali lebih hebat dari kecerdasan manusia tanpa bantuan.

"Perkiraan saya tidak berubah, tapi pandangan konsensus ilmuwan kecerdasan buatan telah berubah menjadi lebih dekat dengan pandangan saya," tulis Kurzweil.

Ilmuwan komputer di University of Wisconsin-Madison, Bill Hibbard, tidak berani memprediksi. Tapi Hibbard tetap yakin kecerdasan buatan akan memiliki tingkat kecerdasan manusia beberapa kali di abad ke-21.

"Bahkan jika tebakan paling pesimis saya adalah benar, itu akan terjadi selama masa orang yang sudah lahir," kata Hibbard.

Sedangkan peneliti kecerdasan buatan lain skeptis dengan ide mesin yang melampaui kecerdasan manusia.

"Saya tidak melihat tanda-tanda bahwa kita dekat dengan singularitas," kata ilmuwan komputer di New York University, Ernest Davis.

Ia mengatakan karena itu intuisi fisik, manusia dapat menonton seseorang membatalkan secangkir kopi dan hanya tahu bahwa hasil akhirnya akan menjadi genangan air di lantai.

Sebuah program komputer, di sisi lain, harus melakukan simulasi melelahkan dan mengetahui ukuran yang tepat dari cangkir, ketinggian cangkir dari permukaan dan berbagai parameter lain untuk memahami hasilnya.

Hibbard menambahkan, setelah singularitas terwujud, orang pun tidak akan mati. Manusia dapat memperbaharui pada bagian sibernetika mesin tersebut.

"Mereka bisa melakukan apa saja yang mereka inginkan-asalkan secara fisik mungkin dan tidak membutuhkan terlalu banyak energi," ujar Hibbard.

Menurut Hibbard, kekhawatiran lainnya, adalah ketika manusia menuju masa depan yang menghilangkan pekerjaan. Misalnya mobil yang bisa menyetir sendiri, dapat meningkatkan keselamatan, tetapi juga menempatkan jutaan pengemudi truk keluar dari pekerjaan.

"Sejauh ini, tidak ada orang yang berencana untuk kemungkinan tersebut," kata Hibbard.

Sebaliknya, saat mesin telah sepandai manusia, menurut Robin Hanson, ekonom George Mason University di Washington DC, ekonomi akan berlipat ganda setiap bulan atau minggu. Ini telah terjadi pada singularitas sebelumnya yakni revolusi pertanian dan industri.

Devolusi manusia?

Saat produktivitas melonjak, bisa jadi adalah bukan hal yang baik. Misalnya, robot mungkin bisa bertahan dalam skenario kehancuran yang akan melenyapkan manusia.

"Sebuah masyarakat atau ekonomi yang dibuat terutama dari robot tidak akan takut menghancurkan alam dengan cara yang sama dimana manusia harus takut merusak alam," kata Hanson.

Sementara itu, ahli mikrobiologi perguruan tinggi Kenyon, Joan Slonczewski, mengatakan manusia telah melepaskan banyak tugas yang cerdas seperti kemampuan menulis, navigasi, menghafalkan fakta atau menghitung.

Bahkan, sejak Gutenberg menemukan mesin cetak, manusia terus menerus mendefinisikan ulang kecerdasan dan memindahkan tugas kemanusiaan seperti merawat orangtua, orang sakit.

"Pertanyaannya yaitu bisakah kita berevolusi diri dari eksistensi, berangsur-angsur digantikan oleh mesin?" ujar Slonczewski.

"Saya pikir itu merupakan pertanyaan terbuka," ujarnya.

Slonczewski menganalogikan masa depan kemanusiaan kemungkinan mirip dengan mitokondria, pembangkit energi sel. Mitokondria sesekali adalah organisme independen, tapi pada beberapa titik, ditelan bakteri primitif.

Bahkan mitokondria kemudian membiarkan sel secara bertahap mengambil alih semua fungsi yang mereka gunakan, sampai sel memproduksi energi.

"Kita seperti mitokondria, kita menyediakan energi, tapi mereka semakin melakukan segala sesauatu," kata Slonczewski .