aguspurnomosite.blogspot.com

aguspurnomosite.blogspot.com
Berpikir Luas Membuka Cakrawala Kehidupan! Berusaha Memberikan Yang Terbaik Untuk Masa Depan! Katakan "Go Go Go SEMANGAT" !!!

Sabtu, 12 Januari 2013

Lebih Cerdas Lebih Bahagia?

 
Orang dengan kecerdasan lebih rendah cenderung kurang bahagia dibandingkan dengan orang yang memiliki kecerdasan lebih tinggi, demikian temuan peneliti Inggris.

Para ilmuwan dari University College London menganalisa data dari survei psikiater Inggris.

Sebanyak 6.870 orang diajukan beberapa pertanyaan, salah satunya berbunyi “dengan mempertimbangkan berbagai aspek, bagaimana anda menilai perasaan anda saat ini, sangat bahagia, cukup bahagia atau kurang bahagia?” Kecerdasan verbal seseorang juga dievaluasi.

Hasil analisa itu menunjukkan bahwa kecerdasan yang lebih rendah terkait dengan pendapatan yang lebih rendah, kesehatan buruk atau membutuhkan bantuan dalam kehidupan sehari-hari seperti berbelanja atau melakukan pekerjaan rumah tangga, yang semuanya berkontribusi pada kebahagiaan.

Mereka yang mengatakan “sangat bahagia” paling banyak ditemukan pada orang dengan IQ antara 120-129. Empat puluh tiga persen mengatakan mereka sangat bahagia.

Namun jumlah tertinggi yang mengatakan "tidak terlalu bahagia", 12% ditemukan pada orang dengan IQ antara 70-79.

Dr Angela Hassiotis mengatakan, “Orang yang berada di ujung spektrum normal lebih cenderung menganggap diri mereka tidak bahagia.”

Para peneliti menghimbau agar lebih banyak bantuan dan dukungan diberikan pada orang berkecerdasan rendah.

Temuan itu dipublikasikan di jurnal Psychological Medicine, demikian dilansir BBC (27/9/2012).*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar